SuaraSumsel.id - Jembatan gantung di Desa Pondok Lunang, Kecamatan Air Dikit, Kabupaten Mukomuko Bengkulu, Kamis (10/2) siang dilaporkan putus, sehingga membuat satu mobil pick up bermuatan tandan buah segar kelapa sawit jatuh ke sungai. Tidak ada korban jiwa akibat kejadian tersebut.
Pemerintah Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, sampai sekarang masih mencari solusi membangun jembatan gantung yang putus karena berumur tua, agar bisa dilewati oleh kendaraan pembawa muatan tandan buah segar kelapa sawit di wilayah ini.
"Kalau bisa sekarang ini kita lakukan langkah darurat untuk membangun jembatan tersebut, yakni dengan cara diperbaiki," kata Sekretaris Daerah Kabupaten Mukomuko, Yandaryat, di Mukomuko, Jumat.
Pihaknya telah menugaskan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang setempat untuk memperbaiki jembatan gantung yang rusak tersebut agar bisa segera dilewati kendaraan di wilayah ini.
Baca Juga: Viral Video Konvoi, Bawa Sajam hingga Hina Polisi, Polda Sumsel: Pelakunya Banyak Pelajar
"Kami serahkan teknis pekerjaannya kepada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang. Apakah jembatan tersebut bisa diperbaiki atau jenis kegiatan lain agar kendaraan bisa menyeberang di sungai tersebut," ujarnya.
Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang setempat sejak lama menginventarisir jembatan gantung tersebut, bagaimana jembatan itu dibangun permanen.
"Mudah-mudahan kedepan kita dengan dewan menganggarkan dana untuk membangun jembatan permanen guna mengganti jembatan gantung di wilayah tersebut," ujarnya.
Kades Pondok Lunang Burhandari mengatakan, jembatan gantung yang ada di desanya umurnya sudah sangat tua, dibangun pada tahun 2009 sehingga wajar konstruksi bangunan jembatan gantung sudah rapuh.
“Setelah sekian lama akhirnya jembatan ini putus dan memakan korban, yakni satu mobil bermuatan tandan buah segar kelapa sawit masuk ke sungai. Warga secara swadaya mengevakuasi mobil dari sungai tersebut," ujarnya. (ANTARA)
Baca Juga: Prakiraan Cuaca 11 Februari 2022, BMKG: Sumsel Akan Berawan dari Pagi hingga Malam
Berita Terkait
-
KPK Sebut Sekda Bengkulu Kumpulkan Seluruh Ketua OPD dan Kepala Biro, Untuk 'Muluskan' Rohidin di Pilkada
-
Gubernur Bengkulu Jadi Tersangka, KPK Sebut Rohidin Mersyah Palak Kepala Dinas Untuk Dana Pilkada
-
Sekda Bengkulu dan Ajudan Rohidin Mersyah Jadi Tersangka Korupsi Pemerasan-Gratifikasi
-
OTT Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah, KPK Sita Rp7 Miliar
-
Tok! KPK Umumkan Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah Jadi Tersangka
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Semen Baturaja Raih Penghargaan SNI Award 2024: Bukti Komitmen Kualitas
-
Jalur Pendakian Gunung Dempo Ditutup Sementara, 68 Pendaki Dievakuasi
-
Dukung Pemberdayaan Disabilitas dan Gaya Hidup Sehat, BRI Hadir di OPPO Run 2024
-
Bank Sumsel Babel Raih Gold Rating dalam Asia Sustainability Reporting Rating 2024
-
Gunung Dempo Erupsi Lagi! Semburkan Abu Vulkanik hingga 200 Meter