SuaraSumsel.id - Objek-objek wisata Kabupaten Lahat makin diapresiasikan. Dua objek wisata, Bukit Besak dan Desa Tanjung Menang terima penghargaan pariwisata 2021.
Bukit Besak terima penghargaan di ajang Anugerah Pesona Indonesia Award tahun 2021, pada 30 November lalu. Pada Jumat (24/12/2021) malam ini, Desa Tanjung Menang pun menoreh penghargaan.
Staf Khusus Bupati Bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Pemkab Lahat, Mario Andramartik mengatakan penghargaan diberikan pada dua momen yang berbeda.
"Malam (24/12/2021) ini, kabupaten Lahat kembali mengukir prestasii di sektor pariwisata dengan meraih penghargaan di ajang Anugerah Desa Wisata Sumsel 2021," ujarnya kepada Suara.com.
Desa Tanjung Menang Kecamatan Jarai Kabupaten Lahat berhasil menjadi Juara 3 kategori Homestay. Terdapat 13 desa se-Sumsel yang berhasil menjadi juara dengan empat kategori yaitu homestay, souvenir, destinasi wisata dan toilet.
Gubernur Sumsel H. Herman Deru dalam sambutanya mengajak desa-desa di Sumsel makin mengembangkan potensi wisata desa meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat desa.
"Ramaikan desa dengan banyaknya wisatawan yang datang dengan membuat inovasi dan kreasi," kata Herman Deru.
Desa Tanjung Menang merupakan desa yang berada di kaki Gunung Dempo berhawa sejuk dan pemandangan alam nan indah.
Sementara, Pengurus Pokdarwis Pancar Manis Desa Tanjung Menang, Arie Afandi yang hadir dan menerima penghargaan mengatakan terimakasih atas penghargaan yang diberikan.
Baca Juga: Rayakan Natal Besok, Daerah di Sumsel Ini Diprakirakan Hujan Lebat
"Semoga lebih meningkat lagi semua desa di Lahat dengan mengembangkan potensi wisata desanya masing-masing," ujar Arie yang akrab dipanggil Oteq
Tag
Berita Terkait
-
Lawan Singapura di Leg Kedua Piala AFF, Pelatih Harap Timnas Hindari Hal Ini
-
Kapal Ikan Berbendera Vietnam di Laut Natuna Utara Ditangkap, Bawa Lebih 2 Ton Ikan
-
Indonesia Ajak Amerika Serikat Berinvestasi di Tol Trans-Sumatera
-
Rayakan Natal Besok, Daerah di Sumsel Ini Diprakirakan Hujan Lebat
-
Malam Natal Ini, Brimob Polda Bersiaga di Gereja-Gereja di Sumsel
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
-
Evakuasi Ponpes Al-Khoziny: Nihil Tanda Kehidupan, Alat Berat Dikerahkan Diirigi Tangis
Terkini
-
Ada 'Orang Asing' di Fotomu? Hapus Cuma 5 Detik Pakai Fitur AI Ajaib Ini
-
Dewan Kopi Sumsel: Filosofi Tunggu Tubang Jadi Inspirasi Pelestarian Kopi Semendo
-
Transaksi Rp1.145 Triliun Tercatat, AgenBRILink Jadi Motor Inklusi Keuangan BRI
-
BRI Pacu Penyaluran KPR FLPP, Perkuat Program 3 Juta Rumah dan Asta Cita Pemerintah
-
Inflasi Sumsel Naik 0,27 Persen pada September 2025, BI Pastikan Masih dalam Sasaran