SuaraSumsel.id - Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) IV Jaya Wikrama Palembang, R.M. Fauwaz Diradja, meminta dukungan mengelola Benteng Kuto Besak dan peninggalan kesultanan lainnya di "Bumi Sriwijaya", Provinsi Sumatera Selatan itu.
Salah satu yang diperlukan Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) IV Jaya Wikrama Palembang, R.M. Fauwaz Diradja untuk mengelola Benteng Kuto Besak adalah dkungan politik.
"Perjuangan untuk mengelola dan memanfaatkan peninggalan Kesultanan Palembang, terutama Benteng Kuto Besak (BKB) di tepian Sungai Musi yang kini digunakan sebagai perkantoran TNI/Kodam II/Sriwijaya memerlukan dukungan politik," kata dia di Palembang, Senin (30/8/2021) dikutip dari ANTARA.
Dia menyebut peninggalan Kesultanan Palembang Darussalam yang masih berdiri kokoh, yakni Masjid Agung Jaya Wikrama, Kawah Tengkurep, dan Benteng Kuto Besak.
Baca Juga: Jika PPKM Palembang Turun Level 3, 3 SD dan 24 SMP Gelar Belajar Tatap Muka
Benteng Kuto Besak hingga saat ini hanya bisa dinikmati dari bagian luar, sedangkan pada bagian dalam tertutup karena terdapat perkantoran TNI jajaran Kodam II/Sriwijaya.
Melihat kondisi tersebut, pihaknya terus berupaya mencari dukungan dari pemerintah dan politikus di tingkat lokal maupun pusat.
"Kebudayaan Kesultanan Palembang penting untuk dilestarikan serta diajarkan kepada generasi penerus, tidak hanya kebudayaan yang diwariskan tapi juga ada bukti autentik berupa bangunan fisik," kata dia.
Politikus PKB Sumsel Ramlan Holdan mengatakan pihaknya siap bersinergi dengan Sultan SMB IV Palembang untuk memperjuangkan pemanfaatan BKB secara optimal.
Kebudayaan dan aset Kesultanan Palembang Darussalam harus dilestarikan dan dimanfaatkan secara luas oleh masyarakat baik di Sumsel maupun secara nasional dan internasional.
Baca Juga: Cek Jadwal SIM Keliling Kota Palembang, 30 Agustus 2021
Aset-aset Kesultanan Palembang yang hingga saat ini masih berdiri kokoh perlu dipelihara dengan baik agar bisa terus dinikmati oleh masyarakat dan menjadi media pembelajaran sejarah bagi generasi muda penerus bangsa.
"Untuk membantu perjuangan Sultan SMB IV mengelola dan memanfaatkan BKB secara utuh, Wakil Ketua DPR RI Abdul Muhaimin Iskandar siap memfasilitasi dengan pihak-pihak pengambil kebijakan di tingkat pusat," kata dia. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Kisah Tragis Novi, Ibu Dua Anak Sering Diganggu Tetangga Genit Malah Dipenjara
-
Daftar Diskon BRI Palembang: Hemat Makan, Belanja, & Kecantikan!
-
Usai Ditetapkan Tersangka Korupsi Jalur Kereta Besitang-Langsa, Prasetyo Boeditjahjono Kembali Jadi Tersangka Proyek LRT
-
Negara Rugi Rp1,3 Triliun, Kasus Korupsi Proyek LRT Palembang Tambah 'Luka' Waskita Karya
-
Umumkan Lamaran dengan Polisi, Febby Rastanty Tampil Menawan dengan Kebaya Kartini dari Songket Palembang
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Rayakan HUT Emas ke - 50, Semen Baturaja Sinergi Membangun Keberlanjutan
-
Demi Harga Diri, Novi Dipenjara: Kisah Ibu 2 Anak Berjuang dari Tetangga Genit
-
Membanggakan, Maylafazza Alkayla Giffary Raih Putri Anak Indonesia Pariwisata 2024
-
Dari Kaki Bukit Barisan, Kolaborasi Energi Senyawa Panas Menerangi Sumatera
-
BRI Catatkan Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan Senilai Rp764,8 Triliun