SuaraSumsel.id - Lebih dari setahun sekolah daring dijalani oleh para siswa, tidak terkecuali siswa dengan kebutuhan khusus tunagrahita di Sekolah Luar Biasa atau SLB-C Karya Ibu, Palembang Sumatera Selatan.
Mau tidak mau anak-anak sekolah luar biasa mengikuti peraturan pemerintah dengan memberlakukan pembelajaran daring selama pandemi covid-19. Pembelajaran dilaksanakan melalui pesan media whatsapp, grup dan video pembelajaran.
Mira, salah satu pengajar di sekolah tersebut mengaku resah karena tidak bisa menakar langsung kemampuan siswanya.
Guru kelas satu sekolah dasar ini mengatakan belum sama sekali menemui siswa guna mengajar padahal bagi siswa tunagrahita tidak mempunyai kepiawai yang sama.
“Ada siswa yang hanya bisa membuat gambar atau tulisan hanya dari titik-titik, ada yang mengikuti tulisan melalui contoh ataupun ada yang sudah piawai menulis. Sehingga dalam satu kelas mempunyai tugas yang berbeda-beda,” ujarnya saat ditemui sumselsuara.id, Kamis (22/7/2021).
Sedangkan untuk mengandalkan hasil tugas tidak bisa dipastikan keabsahannya benar tidaknya dibuat oleh siswa tersebut.
Menurut Mira yang sudah mengajar sembilan tahun di SLB-C Karya Ibu tersebut, tugas yang disampaikan daring tersebut bisa saja dikerjakan wali murid atau keluarganya.
“Mengatakan resah mengajar satu tahun ini karena belum sempat melakukan pembelajaran secara tatap muka atau luar jaringan. Menurut mengajar siswa tuna grahita memiliki tantangan yang lebih besar dan tidak bisa ditinjau secara daring,” kata ia.
Sedangkan untuk rata-rata IQ anak tunagrahita biasanya berkisar 50-70 untuk yang ringan sedangkan untuk tingkat sedang berada pada IQ 35-50.
Dengan dmikian SLB-C Karya Ibu mengelompokkan kelas menjadi 2 macam yakni, untuk kelas 1 C untuk yang tunagrahita ringan dan kelas 1 C1 untuk tingkat sedang.
.
Disisi lain, salah seorang orang tua kelas empat sekolah dasar siswa tunagrahita Reni Damayanti mengatakan perlu kesabaran ekstra dan penuh inovasi belajar yang harus diberikan kepada anak dengan kebutuhan khusus seperti anaknya.
Setidaknya sebagai ibu yang memahami kekurangan anak, Ia berupaya tidak memaksakan putranya, Azzam untuk segera menyelesaikan tugasnya.
“Saya berupaya membuat moodnya tetap baik, sehingga mau membuat tugas. Hobi Azzam mewarnai sehingga akan selalu saya jadikan hadiah jika ia mau membuat tugas dari gurunya,”katanya.
Baca Juga: Sepekan Terakhir, Stok Vaksin COVID 19 Sumsel Kosong
Selama sekolah daring, Azzam menerima tugas dari gurunya satu seminggu sekali dalam beberapa peajaran.
Kendati demikian, Reni berpendapat melakukan pembelajaran daring dan secara langsung di sekolah tetap berbeda. Anaknya tetap ingin sekolah tatap muka.
“Ketika membuka lemari baju dan melihat pakaian sekolah anaknya menjadi sedih. Karena akan berbeda ketika bertemu teman dan guru-guru mereka menjadi lebih semangat, sedangkan dengan orang tua siswa menjadi manja,”pungkasnya.
Kontributor: Fitria
Berita Terkait
-
Ingat, Resepsi Pernikahan di Palembang Masih Dilarang hingga 25 Juli
-
Inisiatif Rakyat Bantu Rakyat di Palembang, Bisa Klik jejaringsolidaritaspalembang.com
-
Wali Kota Umumkan PPKM Palembang Diperpanjang 25 Juli 2021
-
Gelar Salat Id Idul Adha, Masjid Agung Palembang Batasi Makmum
-
Penampakan Pusat Kota Palembang Tanpa Shalat Idul Adha
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
Pilihan
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
Terkini
-
Ada 'Orang Asing' di Fotomu? Hapus Cuma 5 Detik Pakai Fitur AI Ajaib Ini
-
Dewan Kopi Sumsel: Filosofi Tunggu Tubang Jadi Inspirasi Pelestarian Kopi Semendo
-
Transaksi Rp1.145 Triliun Tercatat, AgenBRILink Jadi Motor Inklusi Keuangan BRI
-
BRI Pacu Penyaluran KPR FLPP, Perkuat Program 3 Juta Rumah dan Asta Cita Pemerintah
-
Inflasi Sumsel Naik 0,27 Persen pada September 2025, BI Pastikan Masih dalam Sasaran