SuaraSumsel.id - Jenazah Bharatu I Komang Wiranata, Anggota Resimen Pelopor Brimob Jakarta yang gugur saat kontak senjata dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua, tiba di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang pada Rabu (28/4/21) sekira pukul 19.30 WIB.
Jenazah diterima oleh Kapolda Sumsel Irjen Prof Eko Indra Heri. Dalam prosesinya, penyambutan jenazah tersebut disambut oleh anggota Brimob Polda Sumsel dan langsung diupacarakan secara militer.
Eko Indra mengatakan, menurut rencana pada Kamis (29/4/2021) jenazah akan dikremasi di kampung halamannya.
"Saya sebagai pimpinan Polri di Sumsel turut belasungkawa atas kepergian prajurit terbaik kami, dan ini menjadi pelajaran untuk anggota lainnya untuk berbuat baik," ucapnya.
Dalam upacara tersebut sempat diwarnai tangis histeris dari keluarga mendiang I Komang Wiranata. Usai upacara Jenazah I Komang Wira Natha langsung dibawa menggunakan ambulans Polri ke rumah duka di Desa Tegal Besar, Kecamatan Belitang, Kabupaten Oku Timur, Sumsel.
Bharatu (Anumerta) I Komang Wira Natha gugur setelah ditembak oleh KKB di Markas Lumawi, Kampung Makki, Distrik Ilaga Utara, Kabupaten Puncak.
Untuk diketahui, peristiwa penembakan oleh KKB itu terjadi pada hari ini sekitar pukul 08.00 WIT di sekitar Markas Lumawi, Kampung Makki, Distrik Ilaga Utara, Kabupaten Puncak. Akibat penembakan itu, 2 anggota Polri terluka sedangkan 1 orang dinyatakan gugur.
Kontributor: Andika
Baca Juga: Jenazah Bharatu Anumerta I Komang Wira Natha Diberangkatkan ke Palembang
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 7 Sabun Muka Mengandung Kolagen untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Tetap Kencang
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
Pilihan
-
Polemik RS dr AK Gani 7 Lantai di BKB, Ahli Cagar Budaya: Pembangunan Bisa Saja Dihentikan
-
KGPH Mangkubumi Akui Minta Maaf ke Tedjowulan Soal Pengukuhan PB XIV Sebelum 40 Hari
-
Haruskan Kasus Tumbler Hilang Berakhir dengan Pemecatan Pegawai?
-
BRI Sabet Penghargaan Bergengsi di BI Awards 2025
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
Terkini
-
Polemik RS dr AK Gani 7 Lantai di BKB, Ahli Cagar Budaya: Pembangunan Bisa Saja Dihentikan
-
Update Bencana Sumatera: 72 Orang Tewas, Ribuan Warga Mengungsi di Aceh, Sumut dan Sumbar
-
Akhirnya Dibuka Lagi! Warga Palembang Bisa Terbang Langsung ke Singapura 4 Kali Seminggu
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
-
Program BRInita dan Desa BRILiaN Antar BRI Menjadi Pemimpin Keberlanjutan di Ajang Internasional