Scroll untuk membaca artikel
Tasmalinda
Minggu, 18 April 2021 | 15:31 WIB
Srikaya ketan Palembang [instagram] Srikaya, Kue Legit Berbuka Puasa Khas Palembang

Srikaya

Bahan :

• 3 butir telur ayam
• 3 butir telur bebek
• 500 cc santan dari 1 butir kelapa
• 500 cc gula pasir
• 20 helai daun pandan
• 10 helai daun suji
• air secukupnya.

Cara Membuat :

Baca Juga: Gubernur Sumsel ke Perawat Korban Penganiayaan : Undang Saya Kalau Menikah

1. Larutkan gula di dalam santan, yang telah diberi perasan air pandan dan suji.
2. Kocok telur hingga bagian putih dan kuningnya menyatu.
3. Satukan adonan 1 dan 2.
4. Tempatkan di dalam wadah, baik cetakan khusus maupun mangkuk kecil.
5. Kukus hingga matang.

Ketan

Bahan:
• 0,5 kg beras ketan
• santan dari 0,5 butir kelapa

Cara Membuat:
1. Masak ketan dengan santan hingga setengah matang (Palembang: diaroni).
2. Kukus hingga matang.

Apabila ketan akan dilapis dengan srikaya;

Baca Juga: Sejarah Islam Masuk ke Uluan Sumsel Jadi Objek Penelitian

1. Masukkan ketan ke dalam cetakan, lalu tekan-tekan hingga padat.
2. Tuangkan adonan srikaya ke dalam wadah yang sama.
3. Kukus hingga matang.

Load More