SuaraSumsel.id - Seorang pelajar berinisial SJ (17) asal Desa Rimba SamakPangkalan Lampam Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatera Selatan nekat mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri.
SJ ditemukan tewas sekira pukul 14.00 WIB, Ahad (28/3/2021) siang dengan posisi leher tergantung seutas tali di dalam rumah orangtuanya.
Korban yang masih berstatus pelajar ini, pertama kali ditemukan oleh Lasmini (42), ibunya yang baru pulang berkebun karet.
“Mendapati hal itu, ibu korban menjerit, sehingga datanglah saksi Seriyanto (46) dan istrinya, yang merupakan tetangga korban,” ungkap Kapolres OKI AKBP Alamsyah Pelupessy melalui Kapolsek Pangkalan Lampam IPTU Ilham Parlindungan dilansir dari beritamusi.co.id - jaringan Suara.com, Senin (28/3/2021).
Korban diceritakan melakukan aksi bunuh diri dikarenakan selama ini merasa menjadi anak yang menyusahkan orang tuanya saja. Sebelum nekat melakukan gantung diri pelajar ini sempat menuliskan surat yang isinya Salam Pamit dan meminta maaf kepada kedua orangtuanya karena selama ini hanya menjadi beban keluarga.
“Keterangan ini diperkuat dengan ditemukannya sebuah buku tulis berisikan surat yang diduga ditulis oleh korban sebelum melakukan aksi gantung diri,” ungkap Kapolsek.
Personel Polsek Pangkalan Lampam yang tiba di rumah duka, langsung melaksanakan pemeriksaan guna memastikan bahwa kematian korban bukan akibat dari tindak pidana seseorang.
Catatan Redaksi: Hidup sering kali sangat berat dan penuh tekanan, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecenderungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau rumah sakit terdekat.
Baca Juga: BI Sebut Ekonomi Sumsel Terkendali Jelang Ramadan
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
6 Fakta Dugaan Pelecehan Mahasiswi oleh Dosen UMP yang Kini Dilaporkan ke Polisi
-
Cek Fakta: Viral Klaim BMKG Deteksi Ancaman Squall Line Malam Tahun Baru, Benarkah?
-
Sepanjang 2025, Transformasi BRI Berbuah Kinerja Solid dan Kontribusi Nyata untuk Negeri
-
5 Rute Touring dari Palembang ke Pagaralam untuk Anak Motor Pecinta Tanjakan
-
Jelang Detik-Detik Tahun Baru, 11 Daerah di Sumsel Berpotensi Hujan Lebat