SuaraSumsel.id - Jalan tol Palembang - Kayuagung yang menjadi ruas jalan tol Palembang - Kayuagung - Betung atau dikenal dengan ruas jalan tol Kapal Betung, diresmikan Presiden Joko Widodo, Selasa (26/1/2021).
Peresmian yang berlangsung di tengah guyuran hujan itu, Joko Widodo atau Jokowi menyatakan jarak tempuh perjalanan darat di Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) menjadi lebih singkat.
Hadir bersama Presiden Joko Widodo, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru, para Staf Kepresiden, para bupati dan walikota yang daerahnya menjadi perlintasan jalan tol.
Dikatakan Jokowi, peresmian jalan tol mampu mempersingkat jarak tempuh perjalanan darat.
Baca Juga: Jokowi Resmikan Tol Kapal Betung, Palembang Diguyur Hujan
Jika jarak Bakauheni dan Palembang mencapai 373 km dan biasanya ditempuh dengan 12 jam perjalanan darat. Maka dengan dibukannya jalan tol Palembang - Kayuagung, hanya bisa memakan waktu 3-3,5 jam.
"Dengan waktu yang bisa dipersingkat hingga 75 %, maka ini sebuah lompatan besar bagi ekonomi daerah," ujar Jokowi dalam sambutan peresmiannya.
Jalan tol Palembang - Kayuagung yang diresmikan Jokowi sepanjang 42,5 km. Jalan tol ini dianggap sebagai jalan tol poros utama setelah jalan poros utama lainnya beroperasi.
"Terhitung hari ini sudah bisa digunakan, ini merupakan jalan poros terpenting bagi jalan Tol Trans Sumatera," ungkap Jokowi.
Diketahui, Presiden Joko Widodo tiba di Bandara SMB II Palembang sekira pukul 11.00 wib dan langsung menuju lokasi peresmian jalan tol.
Baca Juga: Andi Arief Sindir Presiden Jokowi, Dewi Tanjung Ungkit Dosa Dosa SBY
Dengan menggunakan jaket merah, Presiden Jokowi pun berbincang dengan para bupati dan wali kota. Hadir Bupati Ogan Komering Ilir (OKI), Iskandar, Wali Kota Palembang, Bupati Ogan Ilir, Ilyas Panji Alam dan Bupati Banyuasin, Askolani.
Berita Terkait
-
Bukan Mantan Presiden, Faisal Assegaf Sebut Peran Jokowi Saat Ini Adalah Makelar Pilkada
-
Bisa Tampung 2.500 Jemaah, Melongok Megahnya Masjid Jokowi di Abu Dhabi
-
Bentrok dengan Jadwal di Jawa Tengah, RK Sebut Jokowi Belum Tentu Hadiri Kampanye Akbar di Jakarta
-
Sebulan Purnatugas, Berapa Gaji Pensiun Jokowi yang Kini Sudah Sibuk Cawe-Cawe Pilkada?
-
Sudah Sampaikan Undangan, RK Belum Dapat Kepastian Jokowi Hadir atau Tidak di Kampanye Akbar RIDO Terakhir
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Raih Best API Initiative, BRI Komitmen untuk Terus Berinovasi bagi Layanan Nasabah
-
Cerita Pilu Novi Tolak Bayar Uang Damai Rp60 Juta, Padahal Dilecehkan Tetangga
-
Robby Minta Prabowo Turun Tangan: Kisah Video Viral Dugaan Pesta Sabu Lapas
-
Walkout di Tengah Debat Pilkada OKU, Paslon 01 Sebut Aturan Debat Dilanggar!
-
Penyelidikan Mendalam Kasus Pesta Sabu di Lapas, Oknum Petugas Jadi Tersangka?