SuaraSumsel.id - Presiden Jokowi direncanakan akan meresmikan jalan tol Kayuagung-Palembang-Betung atau dikenal dengan nama jalan tol Kapal Betung.
Jalan sepanjang 111,69 km menghubungkan empat kabupaten di Sumatera Selatan sekaligus menjadi ruas bagian dari jalan tol trans Sumatera.
Pada tahun lalu, Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru telah melakukan grounbreaking dimulainya tol segmen Palembang-Betung yang kemudian berlanjut ke seksi 2B, dan seksi 3 sepanjang 69,19 km.
Dijadwalkan Presiden joko Widodo akan melakukan peresmian di wilayah Kramasam, Kertapati Palembang.
Baca Juga: Jokowi: Syukur Kita Mampu Kendalikan 2 Krisis Imbas Pandemi Covid-19
Tol Kapal Betung juga akan melintasi tiga jembatan di sungai yang apabila dikalkulasikan menjadi jembatan terpanjang di Indonesia, yakni Jembatan Ogan sepanjang 1589 meter, Jembatan Keramasan sepanjang 1217 meter, serta Jembatan Musi sepanjang 1684 meter.
Berdasarkan data Direktur Utama PT Waskita Toll Road, ruas jalan tol Kayu Agung-Palembang-Betung (Kapal-Betung) memiliki tiga seksi.
Seksi 1 yakni Kayu agung–Jakabaring dengan panjangnya 33,5 kilometer telah beroperasi penuh pada 1 April 2020 dan untuk Seksi 2 yakni Jakabaring–Keramasan–Musi Landas dengan panjangnya mencapai 33,9 kilometer.
Sedangkan untuk Seksi 2A yakni Jakabaring–Keramasan dengan panjang 9 kilometer, seksi 2B dan seksi 3 yakni Palembang-Betung sepanjang 69,19 Km.
Berdasarkan jadwalnya, Presiden Joko Widodo bertolak menuju Kota Palembang, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) untuk melakukan kunjungan kerja.
Baca Juga: Isu Taliban KPK Menyeruak Lagi, Novel Baswedan dan Febri Bilang Begini
Berdasarkan keterangan Biro Pers Media dan Informasi, Jokowi menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 dan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
Jokowi dan rombongan terbatas lepas landas dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, sekitar pukul 08.25 WIB.
Setibanya di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II, Kota Palembang, nantinya Jokowi akan langsung menuju gerbang tol Kramasan yang akan menjadi lokasi peresmian jalan tol Kayu Agung - Palembang - Betung.
Pembangunan ruas jalan tol Kapal-Berung dibangun dengan total investasi sebesar Rp 22,17 triliun yang masuk dalam bagian Proyek Strategis Nasional Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS).
Adapun yang akan diresmikan Kepala Negara kali ini yakni ruas Kayu Agung - Palembang.
Setelah acara peresmian, Kepala Negara diagendakan untuk langsung meninjau tol tersebut.
Peninjauan rencananya dilakukan sepanjang 9 kilometer, di mana Jokowi juga akan menyempatkan meninjau keunikan Jembatan Ogan di KM 364.
Setelah peninjauan, Jokowi dan rombongan terbatas akan langsung kembali menuju Jakarta pada siang hari, seusai acara.
Dalam penerbangan menuju Provinsi Sumatera Selatan, Jokowi didampingi Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI M. Tony Harjono, Komandan Paspampres Mayjen TNI Agus Subiyanto, dan Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.
Berita Terkait
-
Bukan Mantan Presiden, Faisal Assegaf Sebut Peran Jokowi Saat Ini Adalah Makelar Pilkada
-
Bisa Tampung 2.500 Jemaah, Melongok Megahnya Masjid Jokowi di Abu Dhabi
-
Bentrok dengan Jadwal di Jawa Tengah, RK Sebut Jokowi Belum Tentu Hadiri Kampanye Akbar di Jakarta
-
Sebulan Purnatugas, Berapa Gaji Pensiun Jokowi yang Kini Sudah Sibuk Cawe-Cawe Pilkada?
-
Sudah Sampaikan Undangan, RK Belum Dapat Kepastian Jokowi Hadir atau Tidak di Kampanye Akbar RIDO Terakhir
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Raih Best API Initiative, BRI Komitmen untuk Terus Berinovasi bagi Layanan Nasabah
-
Cerita Pilu Novi Tolak Bayar Uang Damai Rp60 Juta, Padahal Dilecehkan Tetangga
-
Robby Minta Prabowo Turun Tangan: Kisah Video Viral Dugaan Pesta Sabu Lapas
-
Walkout di Tengah Debat Pilkada OKU, Paslon 01 Sebut Aturan Debat Dilanggar!
-
Penyelidikan Mendalam Kasus Pesta Sabu di Lapas, Oknum Petugas Jadi Tersangka?