SuaraSumsel.id - Bomber Manchester City Sergio Aguero kabarnya masuk dalam daftar pemain incaran pelatih anyar PSG, Mauricio Pochettino. Sebelumnya, PSG juga dikabarkan ingin memboyong bintang Barcelona Lionel Messi.
Kontrak Aguero di Manchester City akan berakhir pada akhir musim, dan pemain Argentina itu belum membahas perpanjangan kontrak.
Menurut agen sepak bola Bruno Satin, Pochettino sangat ingin membawa Sergio Aguero ke Parc des Princes musim panas ini.
PSG mengontrak Mauro Icardi dari Inter Milan dengan kontrak permanen musim panas lalu tetapi dengan sang striker berjuang untuk menjaga kebugaran, klub Ligue 1 tersebut mencari striker berkualitas tinggi lainnya.
Baca Juga: Garang Lagi, Lionel Messi Jadi Top Skor Liga Spanyol Bareng 3 Pemain Ini
Sergio Aguero dibeli Manchester City seharga £ 35 juta pada tahun 2011. Dia memperoleh status legendaris di klub pada musim pertamanya dengan mencetak gol kemenangan pada menit ke-94 di pertandingan terakhir musim itu melawan QPR.
Kemenangan yang mempersembahkan trofi pertama Liga Premier Inggris bagi Manchester City.
Aguero yang kini berusia 32 tahun, tercatat sebagai pencetak gol terbanyak keempat dan pencetak gol non-Inggris tertinggi dalam sejarah Liga Premier.
Dia telah mencetak 256 gol dalam 379 penampilan untuk Manchester City, memimpin klub itu meraih 10 trofi utama dalam sembilan tahun.
Sergio Aguero dikabarkan tertarik untuk bertahan di Manchester City tetapi bisa tertarik dengan kesempatan untuk mendapatkan gaji besar di PSG.
Baca Juga: Disalahkan Atas Kegagalan Manchester United, Bruno Fernandes: Sedih...
Dia juga menderita banyak cedera dan tidak memiliki ketajaman dan kecepatan yang selama ini membuatnya diandalkan di Etihad Stadium.
Hijrah ke Ligue 1 yang persaingannya tidak menguras fisik seperti Liga Premier, adalah sebuah opsi yang patut dipertimbangkan mantan menantu legenda Argentina Diego Maradona itu.
Mauricio Pochettino ingin menyatukan Sergio Aguero dan Lionel Messi di PSG
Striker Manchester City Sergio Aguero adalah pencetak gol terbanyak keempat dan pencetak gol non-Inggris tertinggi dalam sejarah Liga Inggris.
Mauricio Pochettino dilaporkan telah menyerahkan daftar target pembelian di musim panas mendatang.
Juara Liga Prancis itu juga bersiap untuk melepas Kylian Mbappe, yang telah dikaitkan dengan kepindahan ke Real Madrid.
PSG sangat ingin mempertahankan Mbappe. Namun dengan penjualan Mbappe yang kini tercatat sebagai pemain dengan harga jual tertinggi, PSG bisa mengumpulkan dana untuk memboyong Sergio Aguero dan juga Lionel Messi.
Seperti halnya Aguero, kontrak Messi di Barcelona juga akan berakhir di akhir musim ini. Artinya, PSG bisa mengiming-imingi Messi dan Aguero gaji besar, mengingat keduanya akan meninggalkan klub masing-masing dengan status bebas transfer.
Messi dan Aguero adalah teman dekat dan telah membentuk kemitraan yang hebat saat bermain bersama tim nasional Argentina.
Pochettino pun dapat memanfaatkan koneksinya di Argentina dan persahabatannya dengan para pemain Tim Tango untuk membujuk Messi dan Aguero.
Berita Terkait
-
Tijjani Reijnders Dirumorkan ke Barcelona, Kondisi Eliano Reijnders Jadi Sorotan
-
Pantesan Jago, Dua Pemain Timnas Indonesia Ini Pernah Dilatih Mantan Kapten Barcelona
-
Resmi! Pep Guardiola Perpanjang Kontrak 2 Tahun di Manchester City
-
Ducati Sudah Coba Komunikasi Radio di Tes MotoGP Barcelona, Begini Hasilnya
-
Respons Pecco Bagnaia Usai Tes Barcelona, Terpantau Rukun dengan Marquez
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Raih Best API Initiative, BRI Komitmen untuk Terus Berinovasi bagi Layanan Nasabah
-
Cerita Pilu Novi Tolak Bayar Uang Damai Rp60 Juta, Padahal Dilecehkan Tetangga
-
Robby Minta Prabowo Turun Tangan: Kisah Video Viral Dugaan Pesta Sabu Lapas
-
Walkout di Tengah Debat Pilkada OKU, Paslon 01 Sebut Aturan Debat Dilanggar!
-
Penyelidikan Mendalam Kasus Pesta Sabu di Lapas, Oknum Petugas Jadi Tersangka?