SuaraSumsel.id - Sebuah cara unik dan kreatif ditunjukkan oleh soerang pengemudi ojek online alias ojol kepada pelanggannya. Demi membuat penumpangnya betah, tukang ojol ini sampai rela menyediakan jajanan gratis untuk mereka.
Menariknya, jajanan-jajanan tersebut ia gantung di pembatas joknya layaknya etalase jajan yang sering dipasang di warung-warung.
Foto driver ojek online ini dibagikan oleh akun Twitter @txtdariofflinestore. Foto tersebut menarik banyak perhatian warganet.
Di foto itu, nampak seorang driver ojol tengah membonceng penumpang. Pada sekat plastik di punggung driver tersebut, tampak sejumlah jajanan yang digantung.
Baca Juga: Kasih Bintang 1 dan Body Shaming ke Sopir Ojol, Pelanggan Ini Kena Semprot
Mulai dari permen, biskuit coklat, dan wafer tersedia di situ. Ada pula handsanitizer yang dapat digunakan oleh pelanggannya.
Semua yang disediakan oleh driver ojol ini tak dipatok biaya alias gratis. Pelanggan dapat mengambil jajanan yang diinginkan tanpa membayar sepeser pun.
Tentu saja hal ini jadi pemandangan langka karena jarang ada driver ojol yang memberikan jajanan gratis ke pelanggannya.
Hingga Kamis (7/1/2021), foto tersebut sudah disukai hingga lebih dari 5 ribu akun Twitter. Ratusan orang pun mengutip cuitan tersebut.
Banyak orang yang bersimpati pada driver ojol tersebut. Ada pula yang berharap agar bertemu dengan driver itu.
Baca Juga: Bawa-bawa Janda, Tulisan Poster di Motor Ojol Ini Jadi Sorotan
"Luar biasa yah, orang beragam banget. Ada yang perhitungan masalah rezeki, ada juga yang lebih concern dengan kenyamanan orang lain tanpa mikirin rezeki berkurang. Hal kecil memang, tapi jarang banget. Mulia banget. Doa terbaik untuk manusia-manusia tulus dimuka bumi," tulis warganet ini.
Berita Terkait
-
Masih Aktif! Ini Link Saldo DANA Kaget Spesial 16 April 2025, Raih Jutaan Cuma-cuma!
-
BURUAN! Link Saldo DANA Kaget Buat Beli Emas Antam Lagi Dibagikan, Segera Cek di Sini
-
Cek Aplikasi DANA! Ada Dana Kaget Cair Hari Ini, Rabu 16 April 2025
-
Saldo Dana Kaget Gratis Buat Checkout Keranjang Shopee, Klik Di Sini!
-
Cara Mudah Dapat Saldo Gratis Lewat DANA Kaget dan Link Aktif Hari Ini
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
-
Aspirasi Tersampaikan, Ini Momen Aksi TPUA di Rumah Jokowi Dikawal Humanis Polresta Solo
Terkini
-
Kejutan Rabu Malam! Dapatkan Dana Kaget Gratis dari Aplikasi DANA 16 April 2025
-
Intip Menu Makan Bergizi Gratis Prabowo untuk Ibu Hamil dan Balita di Palembang
-
Curhat Calon Pengantin Palembang: Pilu Emas Mahal, Terpaksa Beralih ke Uang
-
Proyek Rp330 Miliar Mangkrak, Siapa Bakal Jadi Tersangka Korupsi Pasar Cinde?
-
Trafik Data Indosat di Sumsel Melesat Saat Lebaran, Kinerja Jaringan Terjaga