SuaraSumsel.id - Seorang pengguna Facebook mengungkapkan pengakuannya telah memukul seorang perempuan di warungnya sendiri.
Lewat curhat pengakuannya tersebut ia mengaku melakukan hal tersebut untuk membela ibunya yang dihina oleh perempuan pelanggan itu.
Ia pun mengakui kesalahannya karena telah melakukan pemukulan terhadap wanita berusia sekitar 28 tahun tersebut.
"Kalaupun setelah membaca penjelasan ini namun Anda masih merasa disrespect pada saya, saya enggak masalah karena saya sadar salah," ungkapnya lewat Facebook.
Baca Juga: Curhat Istri soal Suami Sibuk Taaruf Online, Warganet: Playboy Jalur Syar'i
Ia menceritakan bahwa kejadian tersebut terjadi pada Minggu (3/1/2020) lalu di warung makan milik ibunya.
Seorang pembeli datang ke warung tersebut berniat membeli ayam goreng milik ibunya. Ia menanyakan sebuah menu yang tidak ada di warung ibunya.
Perempuan pembeli itu menginginkan ayam goreng tepung, namun ibu pria itu hanya menjual ayam biasa.
"Iya buk, yang ada tepungnya. Anak saya maunya itu," kata perempuan tersebut seperti diceritakan si pengguna Facebook.
"Ya Allah Mbak tinggal beli ayam goreng kenapa harus kayak gitu setiap beli," jawab ibu penjual ayam goreng.
Baca Juga: Beli Celana Bekas, Konsumen Ini Beruntung Temukan Uang Ratusan Ribu
Pria tersebut mengaku kesal dengan tingkah pembeli itu lantaran sering berdebat soal hal yang sama setiap kali ia membeli di warungnya.
Tak cukup berdebat, pembeli itu juga mengkritik jualan si ibu lantaran tak menjual ayam krispi.
Pria tersebut langsung turun tangan lantaran tak ingin memperpanjang urusan.
"Ngeliat emak yang begitu, gue langsung pegang dan ngebungkusin ayam gorengnya tadi lalu ngasih ke dia," curhatnya kesal.
Bukannya urusan selesai, pembeli itu justru melontarkan kalimat yang membuat pria itu sakit hati. Pasalnya, perempuan tersebut mengatakan hal kasar kepada ibunya.
Mendengar perkataan itu, pria itu tak terima. Ia lantas balik berdebat dengan perempuan tersebut.
"Maksud lu apa ngomong kayak begitu barusan?" tanya dia emosi.
"Lu marah? Gue laporin polisi lu," ancam perempuan tersebut.
Saking kesalnya dengan sikap pembeli itu, pria tersebut lepas kendali hingga akhirnya memukul kepala pembeli tersebut.
Pukulan itu lantas dibalas dengan lemparan nasi oleh si pembeli.
Mengetahui ada keributan yang terjadi, warga pun berhamburan menuju warung milik ibu pria itu.
Seorang warga yang merupakan kerabat pembeli itu lantas menantangnya berkelahi. Beruntung, mereka dilerai oleh para tetangga.
"Gue di sini ngerantau sering diinjak-injak. Pindah-pindah kontrakan dicap begini-begitu dan akhirnya gue pengen ngebela diri tapi ujungnya salah lagi," ungkap dia sedih.
Curhatan tersebut lantas viral dan menuai perhatian warganet. Hingga berita ini dibuat, pengakuan itu telah disukai oleh 11 ribu pengguna dan dibagikan sebanyak 6,4 ribu kali.
"Ya mantap lah anaknya belain emaknya, daripada anaknya diam aja karena takut. Kalau kita benar mah siapa aja lawan," tulis Cilik Chemoetz.
"Mau dia cewek atau cowok selagi dia rasis, sara, bawa-bawa ortu, enggak ada ampun bray," imbuh Mhmmd Andi.
"Sebenarnya salah juga enggak jaga emosi, tapi kalau namanya orang tua diinja-injak, injak balik aja enggak apa-apa orangnya," komentar Koerudin Aff.
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: Rekrutmen Kemenkes 2025 di Facebook, Asli atau Tipu-Tipu?
-
Jessica Iskandar Curhat Soal Kehidupannya Sambil Menangis : Aku Capek Banget
-
Meta Kenalkan Fitur Imagine dan Karakter AI ke Indonesia, Apa Itu?
-
CEK FAKTA: Lowongan Kerja Perum DAMRI Beredar di Facebook
-
Syarat Monetisasi Facebook Pro
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Anggota DPRD Lubuklinggau Dilaporkan ke Polda Sumsel: Gelapkan Dana Miliaran
-
Spesial Libur Panjang: DANA Bagi-Bagi Rezeki Lewat Dana Kaget 18 April 2025
-
Viral Gadis OKU Timur Dipinang Pria New Zealand dengan Mahar Miliaran Rupiah
-
Inspirasi Parenting dari dr Aisah Dahlan di Talkshow IIPK Bank Sumsel Babel
-
Panggung Acara Toko Murah Nian Jadi Biang Kerok di Tanjung Barangan