SuaraSumsel.id - Kondisi jalan rusak acap kali membuat warga sekitar geram. Apalagi ketika musim hujan tiba, jalanan yang rusak akan menyisakan kubangan-kubangan air berlumpur.
Memanfaatkan kubangan itu, seorang perempuan menggelar aksi mandi di jalan sebagai bentuk protes lantaran jalan aspal di lingkungannya rusak dan tak kunjung diperbaiki.
Sebuah unggahan foto di akun Twitter @menterihiburan menunjukkan seorang perempuan tengah asyik mandi di kubangan jalan rusak. Hal itu membuat sejumlah orang menanyakan apa alasan dari aksi perempuan tersebut
Ternyata foto itu dibuat sebagai bentuk protes terhadap pemerintahan Thailand, dan viral di tahun 2016 lalu. Kemudian diunggah kembali oleh akun @menterihiburan pada Senin (28/12/2020).
Baca Juga: Buntut Pernikahan Dua Perempuan Sekaligus Viral, Pengantin dan Tamu Didenda
Diketahui perempuan dalam foto itu bernama Palm, seorang model berkebangsaan Thailand.
Dilansir dari BBC -- Jaringan Suara.com, Palm memutuskan mandi di kubangan jalan berlubang itu karena dirinya merasa muak dengan kondisi jalanan di distrik Mae Ramat, Provinsi Mae, Thailand, lantaran sering menyebabkan kecelakaan.
Palm yang mengenakan topi mandi serta sarung, terlihat asyik mengguyur badannya dengan air berwana kuning.
Sejumlah foto Palm itu pun tersebar di berbagai media sosial Thailand bahkan sampai ke Indonesia. Akibatnya, tak sedikit orang yang terinspirasi dan meniru tindakan Palm.
Lantas, setelah empat tahun berselang, foto aksi Palm pun diunggah lagi oleh akun Twitter @menterihiburan dan kembali viral.
Baca Juga: Detail Banget! Kurir Minta Shareloc, Malah Diberi Peta Bak Denah Undangan
Sejumlah warganet dengan cepat memberikan komentarnya, terlebih terhadap tingkah Palm yang begitu asyik mandi di kubangan jalan rusak itu.
"Foto ini menyindir pemerintah daerahnya bukan sih? Atau hanya sebagai konten," tanya akun @Leopandi_ penasaran.
"Sarkastik sangat nih haha. Semoga kerajaan sedar lepas lihat foto nih," ujar akun @fi3yaniee yang tampaknya mengetahui foto tersebut.
"Ya Allah, apa enggak gatal-gatal mbaknya," celetuk akun @Riena_Widayanti.
Berita Terkait
-
Beredar Video Mobil Rusak Usai Isi Pertamax, Apa Kata Pertamina?
-
Tolak PPN 12% Viral di X, Apakah Seruan Praktik Frugal Living Efektif?
-
Video Gibran Bareng 9 Naga Jadi Nyinyiran Emak-emak, Proyek Titipan Disinggung: Nah Ketahuan Kan..
-
Viral Lecehkan Pemotor Wanita, "Polisi Cepek" di Bekasi Melotot Tantang Korban: Suruh Polisi ke Mari, Gue Gak Takut!
-
Pendidikan-Karier Yonanda Frisna Damara, Vokalis NDX AKA Dikecam usai Dinilai Rendahkan Perempuan
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Aset Pemprov Sumsel yang Hilang Selama 73 Tahun Akhirnya Ditemukan
-
Gempa Beruntun Guncang OKU, BPBD Imbau Masyarakat Tetap Tenang
-
Semen Baturaja Raih Penghargaan SNI Award 2024: Bukti Komitmen Kualitas
-
Jalur Pendakian Gunung Dempo Ditutup Sementara, 68 Pendaki Dievakuasi
-
Dukung Pemberdayaan Disabilitas dan Gaya Hidup Sehat, BRI Hadir di OPPO Run 2024