SuaraSumsel.id - Simak fakta-fakta Iis Rosita Dewi, istri Edhy Prabowo yang sedang menjadi sorotan setelah sempat diamankan oleh KPK. Iis Rosita Dewi diketahui memiliki harta sekitar Rp 7,1 miliar. Lalu apa fakta-fakta lainnya? Simak ulasan berikut.
Istri Edhy Prabowo, Iis Rosita Dewi ikut terkena operasi tangkap tangan (OTT) KPK saat sedang berada di Bandara Soekarno-Hatta. Kekinian Iis Rosita Dewi telah dilepaskan KPK.
Selain Iis Rosita Dewi dan Edhy Prabowo, KPK juga menangkap sejumlah orang dari KKP atas dugaan kasus ekspor benih lobster. Iis Rosita Dewi bukan hanya sekadar istri Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo saja, namun dirinya juga sebagai anggota DPR RI periode 2019-2024.
Siapakah sosok istri dari Edhy Prabowo tersebut? Inilah fakta seputar Iis Rosita Dewi yang perlu diketahui.
Baca Juga: Ikut Terjaring OTT, Istri Edhy Prabowo Akhirnya Dilepas KPK
1. Riwayat Pendidikan dan Organisasi
Berdasarkan situs resmi DPR, Iis Rosita Dewi tercatat sebagai salah satu lulusan Sarjana Sastra Inggris dan Magister Manajemen SDM. Selain itu, Iis Rosita Dewi juga tercatat cukup aktif dalam sejumlah organisasi di DPR RI. Berikut ini riwayat pendidikan dan organisasi Iis Rosita Dewi selengkapnya.
2. Riwayat Pendidikan Iis Rosita Dewi
- SDN 01 Pagi Jakarta
- SMPN 49 Jakarta
- SMAN 14 Jakarta
- S1 Sastra Inggris, STBA LIA Jakarta
- S2 Manajemen SDM, Universitas Trilogi
3. Riwayat Organisasi Iis Rosita Dewi
- RINDRA DPR RI, Sebagai: KETUA. Tahun: 2018
- PIRA JABAR, Sebagai: KETUA PEMBINA. Tahun: 2017
- KOMUNITAS MOJANG PRIANGAN, Sebagai: KETUA. Tahun: 2017
- PIRA DPR-RI, Sebagai: ANGGOTA. Tahun: 2014 - 2018
- PIRA DPR-RI, Sebagai: SEKRETARIS. Tahun: 2010 - 2014
- ANGGOTA PERSAUDARAAN ISTRI ANGGOTA DPR RI, Sebagai: . Tahun: 2009
- ANGGOTA PEREMPUAN INDONESIA RAYA, Sebagai: . Tahun: 2009 - 2017
4. Anggota Komisi V DPR RI
Baca Juga: Menilik Liburan Iis Rosita, Istri Edhy Prabowo yang Sempat Diamankan KPK
Iis Rosita Dewi saat ini tercatat sebagai salah satu anggota DPR RI periode 2019-2024. Saat ini, dirinya duduk di Komisi V DPR yang membidangi perhubungan hingga pekerjaan umum. Dengan demikian, dirinya tidak bermitra secara langsung dengan suaminya yang merupakan Menteri Kelautan dan Perikanan di Komisi IV. Selain itu, Iis Rosita Dewi juga tercatat sebagai anggota Fraksi Gerindra (parpol yang sama dengan suaminya) dari daerah pemilihan Jawa Barat II.
Tag
- # Iis Rosita Dewi
- # anggota DPR Iis RositaDewi
- # istri menteri edhy prabowo iis rosita dewi dilepas KPK
- # fakta Iis Rosita Dewi
- # istri Edhy Prabowo
- # menteri kelautan dan perikanan edhy prabowo
- # riwayat pendidikan Iis Rosita Dewi
- # riwayat organisasi Iis Rosita Dewi
- # harta kekayaan Iis Rosita Dewi
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
Terkini
-
Waktu Berbuka Puasa di Palambang, Lubuklinggau, Prabumulih, dan Pagar Alam, 14 Ramadan 1446 H
-
Warga Palembang Wajib Tahu! Sistem Ganjil-Genap Segera Diterapkan, Ini Rute & Aturannya
-
Tol Palembang-Betung Ditargetkan Rampung April 2026, Ini Progres Terbarunya
-
Jadwal Imsakiyah 14 Maret 2025: Wilayah Palembang, Banyuasin, dan Ogan Ilir
-
Sedekah Kuota Ramadan! Tri Ajak Anak Muda Berbagi Kebaikan Hanya dengan Satu Klik