SuaraSumsel.id - Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman bersama Wakil Menteri Pertanian Sudaryono melakukan pemantauan pasar murah di Kantor Pos Merdeka, Palembang, Sumatera Selatan, pada Selasa (3/3/2025). Usai pemantauan, Mentan Amran menegaskan pentingnya menjaga harga bahan pokok agar tidak melebihi Harga Eceran Tertinggi (HET), terutama di bulan Ramadan yang identik dengan meningkatnya kebutuhan pangan masyarakat.
"Saya minta semua pengusaha di Palembang dan di seluruh Indonesia, jangan menjual bahan pokok di atas HET. Kalau ada yang melanggar, kami tidak akan segan-segan menyegel seperti yang sudah dilakukan di Jakarta dan Jawa Tengah," ujar Amran dengan tegas.
Pasar murah ini digelar sesuai arahan Presiden Prabowo Subianto untuk memastikan masyarakat mendapatkan harga pangan yang terjangkau selama Ramadhan. Operasi pasar ini juga didukung oleh PT Pos Indonesia, yang menyediakan lokasi distribusi bahan pangan agar masyarakat lebih mudah memperoleh bahan pokok dengan harga lebih murah.
Sejauh ini, sudah tersedia 2.800 titik pasar murah di berbagai kantor pos dari total 4.500 titik yang ada di seluruh Indonesia. Mentan Amran memastikan bahwa pasar murah ini akan terus beroperasi hingga tiga hari menjelang Lebaran.
Baca Juga: Diantara Macet dan Rindu Kampung: Jalan Tol Palembang-Betung Jadi Asa Pemudik
Adapun bahan pokok yang tersedia di pasar murah antara lain beras, minyak goreng, daging kerbau, telur, dan gula. Harga yang ditawarkan lebih rendah 10 hingga 16 persen dibandingkan harga di pasaran.
Masyarakat yang hadir di lokasi menyambut baik inisiatif ini. Banyak warga berharap agar pasar murah seperti ini tidak hanya digelar saat Ramadhan, tetapi juga bisa tersedia sepanjang tahun untuk membantu meringankan beban ekonomi mereka.
"Kami sangat bersyukur dengan adanya pasar murah ini. Kalau bisa, jangan hanya saat Ramadhan, tetapi setiap bulan juga ada agar kami tidak kesulitan membeli bahan pokok," ujar Rini (45), seorang warga Palembang yang datang berbelanja.
Dengan adanya pemantauan langsung dari Menteri Pertanian, pemerintah berharap stabilitas harga bahan pokok tetap terjaga dan masyarakat dapat menjalani ibadah puasa dengan tenang tanpa terbebani lonjakan harga pangan.
Baca Juga: Warga Palembang, Ini Jadwal Buka Puasa 3 Ramadan 1446 Hijriah dan Doanya
Berita Terkait
-
Ngaku Titisan Eyang Putri, Dukun Setubuhi Mahasiswi 7 Bulan Hingga Hamil
-
Mitra Makan Bergizi Gratis di Palembang Ungkap Fakta Berbeda Soal Pembayaran
-
Cerita Ditegur Wapres, Segini Kekayaan Mentan Andi Amran di LHKPN
-
Kementan Tegaskan Komitmen Jokowi dan Prabowo serta Para Wapres Dukung Mentan Berantas Mafia Pangan
-
Sikat Mafia Beras, Menteri Pertanian Cerita Dulu Sempat Ditegur Wapres: Ada Pemimpin Besar di Sana
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
Terkini
-
Jejak Emansipasi Ratu Sinuhun: Perempuan Hebat dari Bumi Sriwijaya
-
Detik-Detik Mencekam Simpang Veteran Palembang: Ratusan Remaja Bersiaga Tawuran
-
PSU Empat Lawang Panas! Joncik Unggul Hitung Cepat, Budi Antoni Klaim Menang
-
Weekend Makin Ceria: Ada Kejutan Dana Kaget Menantimu Sabtu 19 April 2025
-
Joncik-Arifai Klaim Menang Telak di PSU Empat Lawang Versi Hitung Cepat