SuaraSumsel.id - Sidang dugaan korupsi di tubuh KONI Sumatera Selatan (Sumsel) terus bergulir di pengadilan. Jaksa Penuntut Umum (JPU) diminta memanggil mantan Gubernur Sumsel, Herman Deru.
Pemanggilan terhadap mantan Gubernur Sumsel tersebut, disampaikan majelis hakim yang diketuai Efiyanto. Pemanggilan setelah mendengarkan permintaan tim penasehat hukum Hendri Zainuddin, Gede Pesek di Pengadilan Tipikor Palembang, Senin (24/6/2024).
Majelis hakim ingin menggali keterangan Herman Deru selaku Gubernur Sumsel terkait pencairan dana hibah KONI tahap II sebesar Rp25 miliar yang tidak dibahas di DPRD.
"Kami majelis hakim memerintahkan agar menghadirkan mantan Gubernur Sumsel Herman Deru,” pinta hakim.
Baca Juga: Curhat Wanita Ngaku Istri Kapolsek Ditelantarkan 7 Tahun, Terpaksa Jadi Sopir Ojek
Kuasa hukum terdakwa Hendri Zainuddin, I Gede Pasek mengatakan keterangan Herman Deru sangat penting dalam kasus ini.
“Karena Herman Deru punya otoritas dalam perkara ini harus ikut bertanggung jawab. Karena siklus ini kan hulu, Pak Herman Deru kami minta hadir sebagai saksi guna menjelaskan apa adanya mengapa perkara ini sampai terjadi,” ujar Pasek melansir sumselupdate.com-jaringan Suara.com.
Herman Deru disebut sudah tiga kali dipanggil sebagai saksi namun tidak hadir dalam persidangan.
Fakta dalam persidangan mengatakan jika dana hibah Rp12,5 miliar awalnya dibahas DPRD yang kemudian pencairan dana hibah sebesar Rp25 miliar tidak dibahas melalui DPRD.
Majelis hakim menilai diperlukan keterangan Herman Deru dalam kasus dugaan korupsi KONI Sumsel.
Baca Juga: Lubuklinggau Geger! Pria Tewas Ditusuk Usai Cekcok Mulut di Pasar Bukit Sulap
Berita Terkait
-
Usai Ditetapkan Tersangka Korupsi Jalur Kereta Besitang-Langsa, Prasetyo Boeditjahjono Kembali Jadi Tersangka Proyek LRT
-
Sebut Suara Rakyat Suara Tuhan, Cawagub Sumsel Riezky Aprilia: Berdosa jika Mainan Suara Tuhan
-
Kisah Juliana, Gadis Suku Anak Dalam Peraih Gelar Sarjana Pertama yang Ingin Menjaga Hutan!
-
Manipulasi Dokumen RUPSLB Bank Sumsel Babel, Bareskrim Tetapkan 3 Tersangka
-
Profil Endre Saifoel, Mantan Anggota DPR RI Asal Sumbar Tersandung Kasus Dugaan Korupsi Tambang Batu Bara di Sumsel
Tag
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
LIVE Malam Ini! Debat Kedua Pilwalko Palembang: Siapa Punya Solusi Pembangunan?
-
Breaking News: Gedung PLN WS2JB Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
-
Leadership Camp GenBI: Bukan Cuma Pintar, Tapi Juga Kreatif dan Inspiratif
-
BRI Minta Nasabah untuk Tingkatkan Kewaspadaan dengan Edukasi
-
Modus Baru TPPO di OKU, Dua Wanita Muda Jadi Tersangka, Korban Baru 15 Tahun