SuaraSumsel.id - PSSI akhirnya merilis daftar 22 nama pemain yang akan memperkuat Timnas Indonesia U-24 di ajang Asian Games 2023 di Hangzhou, China. Skuad Merah Putih tentu punya peluang untuk memperbaiki catatan prestasinya di ajang ini.
Pelatih Timnas Indonesia U-24, Indra Sjafri, memang menyadari bahwa skuad yang dibawa untuk tampil di Asian Games 2023 ini bukanlah kekuatan terbaik yang ada. Sebab, ajang ini bukan agenda FIFA.
Sehingga, Timnas Indonesia U-24 tak bisa memanggil seluruh pemain terbaiknya. Indra Sjafri pun tetap legawa karena bisa mencapai kesepakatan dengan pihak klub untuk pemanggilan pemain.
"Kami telah melakukan pembicaraan dengan pelatih klub-klub di Indonesia. Negosiasi itu juga berjalan baik dan kita membawa 22 pemain,” kata Indra Sjafri seperti dikutip dari situs resmi PSSI.
Baca Juga: TC di Jakarta, Timnas Indonesia U-24 Fokus Jalani Tes Kebugaran
Kami menyadari Asian Games bukan agenda FIFA. Itu sebabnya kami mengambil langkah terbaik berdiskusi dengan pelatih-pelatih klub untuk mencari win win solution,” imbuhnya.
Dengan skuad semacam ini, skuad Merah Putih tentunya tetap diharapkan bisa meraih prestasi terbaik di Asian Games 2022. Berikut Bolatimes.com menyajikan catatan prestasi Timnas Indonesia di ajang ini.
1. Dua Edisi Terakhir Lolos 16 Besar
Pada dua edisi terakhir, Timnas Indonesia U-23 sukses bersaing di fase grup untuk lolos ke babak 16 besar pada cabang sepak bola putra Asian Games. Momen ini terjadi pada edisi 2014 dan 2018.
Untuk edisi 2014, Indonesia sukses menang atas Timor Leste (7-0) dan Maladewa (4-0), tapi kalah dari Thailand (0-6). Setelah lolos sebagai runner-up grup, langkah Indonesia terhenti di babak 16 besar usai digasak Korea Utara dengan skor 1-4.
Baca Juga: Bisa Naik Kasta, Asnawi Mangkualam Akui Ada Tawaran dari Klub K League 1
Indonesia juga sempat lolos ke babak 16 besar ketika menjadi tuan rumah Asian Games 2018. Mereka tampil tangguh di fase grup. Sayangnya, langkahnya terhenti di babak 16 bear setelah kalah adu penalti dengan Uni Emirat Arab.
2. Dua Kali Nyaris Dapat Medali
Sebetulnya, Timnas Indonesia sudah dua kali nyaris meraih medali di ajang Asian Games. Momen pertama terjadi pada ajang Asian Games 1954 yang ketika itu berlangsung di Filipina. Sayangnya, tim Merah Putih kandas di perebutan medali perunggu.
Catan serupa juga pernah terjadi pada edisi 1986 yang berlangsung di Korea Selatan. Saat itu, Indonesia harus puas duduk di peringkat keempat dan gagal membawa pulang medali.
3. Prestasi Terbaik
Apabila melihat sejarah partisipasinya di Asian Games, prestasi terbaik yang pernah diraih oleh Timnas Indonesia ialah meraih medali perunggu. Momen ini terjadi pada ajang Asian Games 1958 yang berlangsung di Jepang.
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Moto G100 Pro Resmi Debut, HP Murah Motorola Ini Bawa Fitur Tangguh dan Baterai Jumbo
- 5 HP Harga Rp1 Jutaan RAM 8/256 GB Terbaik 2025: Spek Gahar, Ramah di Kantong
- 45 Kode Redeem FF Max Terbaru 4 Juli: Klaim Gloo Wall, Bundle Apik, dan Diamond
- Cari Mobil Bekas Matic di Bawah Rp50 Juta? Ini 5 Pilihan Terbaik yang Tak Lekang oleh Waktu
Pilihan
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Pasti Lancar!
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
-
7 Rekomendasi Tumbler Kekinian, Kuat Antikarat Dilengkapi Fitur Canggih
-
6 Pilihan Sepatu Lari Hitam-Putih: Sehat Bergaya, Terbaik untuk Pria dan Wanita
Terkini
-
Mau Sepatu Hoka? Simak Daftar Harga & Model Terlaris Juli 2025
-
BRIvolution Phase 1 Hadirkan Lima Inisiatif Strategis Perkuat Layanan dan Kapabilitas
-
Ngopi Santai di Palembang: 13 Tempat Hits Buat Healing Akhir Pekan
-
Lari Lebih Nyaman dan Cepat, Ini Alasan Pelari Profesional Pilih Hoka
-
7 Merek Sepatu Running Terbaik 2025: Nyaman, Ringan dan Siap Tembus Target Kilometeranmu