SuaraSumsel.id - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) membangun Plaza 16 Ilir di belakang Pasar 16 Ilir, Kota Palembang. Tidak tanggung-tanggung, anggaran yang dikucurkan juga besar mencapai Rp7,5 miliar.
Plaza 16 Palembang bertujuan memberikan pemandangan aktivitas perdagangan di Palembang dengan icon tugu kapal getek. Selain tugu kapal, Plaza 16 Ilir menyuguhkan taman dengan rerumputan, kursi umum dan lampu-lampu turut menghiasi kawasan tersebut.
Tugu perahu ketek berwarna coklat tua di tengah plaza itu menyimbolkan jika kawasan itu memang sejak lama menjadi dermaga getek dan speedboat.
Kepala Balai Pengelolaan Transportasi Darat (BPTD) Wilayah VII Sumsel dan Babel dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Muhammad Fahmi mengatakan, area publik ini terhubung dengan dermaga 16 Ilir yang sudah dibangun sejak 2018 lalu.
“Bangunan yang baru ini (Plaza 16 Ilir) dibangun Kemenhub dengan menghabiskan dana sekitar Rp7,5 miliar,” katanya.
Ruang publik ini menjadi warna baru di Pasar 16 Ilir karena selain berbelanja, pengunjung pasar juga bisa sembari menikmati nuansa taman yang nyaman.
“Masyarakat diharapkan menjaga lokasi itu, untuk tidak menginjak atau naik ke atas rumput agar tumbuhan tidak rusak, juga menjaga fasilitas lain yang sudah ada,” katanya.
Fahmi mengatakan, Plaza 16 Ilir ini dibangun satu kesatuan dengan dermaga 16 Ilir agar memberikan kenyamanan bagi pengguna transportasi air, seperti ketek juga tongkang.
Plaza 16 Ilir juga menjadi pusat transportasi sungai, Dermaga 16 Ilir dan 7 Ulu Palembang yang selanjutnya akan ditampung ke Jakabaring dan Tangga Buntung.
Baca Juga: Pernah Gagal, Mantan Wagub Ishak Mekki Pastikan Maju di Pilgub Sumsel 2024
“Harapan kita ke depan, dermaga 16 Ilir terintegrasi ada stasiun LRT, BRT, supaya angkutan sungai bisa terintegrasi,” katanya melansir sumselupdate.com-jaringan Suara.com.
Tag
Berita Terkait
-
Proliga 2023, Bank SumselBabel Kalah 1-3 dari BNI 46
-
Jajanan Chiki Ngebul Dinilai Berbahaya, Bisa Sebabkan Mual dan Nyeri Perut Akun
-
Proliga 2023, Tumbangkan Sukun Badan 3-1, Tuan Rumah Bank SumselBabel Terangkat dari Dasar Klasemen
-
Proliga 2023, Bhayangkara Presisi Hentikan Laju LavAni Allo Bank
-
Proliga Seri Palembang, Sukun Badak Akhiri Puasa Kemenangan, Libas Pertamina Pertamax 3-0
Terpopuler
- Pemain Terbaik Liga 2: Saya Siap Gantikan Ole Romeny!
- Pemain Arsenal Mengaku Terbuka Bela Timnas Indonesia
- 3 Pemain Timnas Indonesia U-23 yang Perlu Diparkir saat Lawan Malaysia
- Pemain Keturunan Rp225 Miliar Tolak Gabung Timnas Indonesia, Publik: Keluarga Lo Bakal Dihujat
- 4 Sedan Bekas Murah di Bawah Rp 30 Juta: Perawatan Mudah, Cocok untuk Anak Muda
Pilihan
-
Emiten Tekstil Indonesia Berguguran, Asia Pacific Fibers (POLY) Tutup Permanen Pabrik Karawang!
-
Penyerang Keturunan Sudah Tiba dan Disambut Bek Timnas Indonesia, Tunggu Arahan Patrick Kluivert
-
FULL TIME! Timnas Indonesia U-23 ke Semifinal, Malaysia Tersingkir
-
Spanduk-spanduk Dukungan Suporter Timnas U-23: Lari Ipin Lari Ada King Indo
-
Statistik Babak Pertama Timnas Indonesia U-23: Penyelesaian Akhir Lemah!
Terkini
-
4 Desain Dapur Menyatu dengan Living Room: Dari Minimalis Hingga Mewah
-
Nike Dunk Asli vs KW: Ini 6 Ciri yang Paling Gampang Dibedain!
-
Buntut Kelola Judi Sabung Ayam Tewaskan 3 Polisi, Peltu TNI Dituntut 6 Tahun dan Dipecat
-
Bukan Sekadar Sepatu: 5 Model Nike Ini Bisa Jadi Investasi Menguntungkan
-
5 Desain Garasi untuk Rumah Subsidi 6x10: Lahan Sempit Jadi Mewah