SuaraSumsel.id - Kenaikan harga bahan bakar minyak atau BBM pada akhir pekan lalu membuat masyarakat berusaha menolaknya. Meski suara-suara penolakan terus disampaikan, namun kalangan wakil rakyat nampaknya belum bergerak.
Belakangan saat diketahui saat massa buruh dan mahasiswa menolak kebijakan BBM tersebut dan berharap bisa menemui Ketua DPR Puan Maharani, namun gagal.
Akan tetapi, hingga buruh dan mahasiswa membubarkan diri, Puan Maharani yang memimpin jalannya rapat paripurna todak kunjung menemui massa aksi.
Barulah diketahui jika Puan memilih untuk memimpin rapat dalam rangka HUT ke-77 DPR RI dan Penyampaian Laporan Kinerja DPR RI Tahun Sidang 2021-2022. Pada rapat tersebut ternyata anggota DPR RI membuat kejutan bagi Puan yang ternyata merayakan hari ulang tahunnya.
Puan Maharani yang berulang tahun pada hari itu, mendapat ucapan selamat dari para anggota Dewan, serta para undangan yang hadir di ruang sidang di Gedung Nusantara II.
Lagu Jamrud berjudul Selamat Ulang Tahun pun menggema di dalam ruangan sidang, diiringi tepuk tangan dari seluruh orang di sana. Ucapan selamat ulang tahun itu disampaikan melalui pengeras suara oleh salah seorang di ruang rapat.
"Kami seluruh peserta sidang dan undangan mengucapkan selamat ulang tahun untuk Ketua DPR Ibu Doktor Honoris Causa Puan Maharani," ucap seorang wanita dari pengeras suara.
Melihat bagaimana 'kelakuan' DPR di tengah tangisan rakyat meratapi kenaikan harga BBM, netizen pun makin miris.
Salah satu akun yang membagikan informasi ini adalah nyinyir_update_official.
Baca Juga: Tarif Angkutan Travel di Sumsel Mulai Alami Kenaikan, Imbas Harga BBM Naik
"Sebelum ngejabat butuh suara rakyat, setelah menjabat suara rakyat diabaikan, miris," ujar sally_ferdini.
"Miris," ujar netizen neniindarwati.
Berita Terkait
-
Ganjar Pranowo Komentari Soal Presiden Perempuan yang Muncul Saat Safari Politik Puan Maharani
-
Dielus-elus Calon Kuat Capres PDI Perjuangan, Kini Azwar Anas Jadi MenPAN-RB
-
Puan Maharani Sering Safari Politik ke Pimpinan Parpol, Ganjar: Menarik Menurut Saya dan Ini Perlu Dilakukan
-
Anak Buah Megawati Ungkap, Kenaikan BBM Sekarang Kondisinya Berbeda
-
PDIP Bela Puan Maharani yang Tidak Menangis seperti Zaman SBY: Sama Sekali Berbeda!
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
Besok Listrik Padam di Palembang, PLN Jadwalkan Pemadaman Kamis dan Sabtu
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
-
7 Foundation Pilihan MUA untuk Makeup Pernikahan yang Tahan Lama
-
7 Fakta Tragis Lansia di Palembang Jadi Korban Perampokan, Jasad Ditemukan Membusuk
-
Rumus Diskon Ganda: Cara Menghitung 50 Persen dan 20 Persen dengan Benar