SuaraSumsel.id - Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Jokowi mengenakan baju adat paksian dari Bangka Belitung. Di media sosialnya, Jokowi mengungkapkan jika pilihannya tersebut karena ada pesan yang ingin disampaikan.
"Baju adat yang saya kenakan ini adalah baju adat Paksian dari provinsi Bangka Belitung dengan motif Pucuk Rebung. Yang melambangkan kerukunan, warna hijau dipilih karena dengan filosofi kesejukkan, dan harapan," ujar Jokowi.
Sekretaris Presiden Jokowi Anggit Nugroho menceritakan kalau Jokowi memerintahkan sekretaris pribadi (sespri) presiden untuk menyiapkan baju ada yang bakal dipakai pada pidato kenegaraan pada 16 Agustus 2022 dan Upacara Peringatan ke-77 RI pada 17 Agustus 2022.
Sespri presiden lantas mengumpulkan baju-baju adat dari daerah yang belum dikenakan oleh Jokowi sebelumnya. Pilihan kemudian mengerucut menjadi tiga buah.
Baca Juga: BMKG: Pada Siang Ini, Daerah di Sumsel Bakal Diguyur Hujan Deras
"Untuk tanggal 16 presiden memilih baju adat Paksian dari Bangka Belitung," kata Anggit dalam keterangannya, Selasa (16/8/2022).
Baju adat yang dikenakan Jokowi tersebut terdiri dari jubah panjang sebatas betis, celana panjang, selempang dan kain tenun cual khas Bangka.
Sedangkan untuk penutup kepala dipakaikan sungkon. Pada baju yang dikenakan Jokowi terdapat ornamen hiasan bermotif Pucuk Rebung.
"Sebenarnya warna asli baju adat Ini berwarna merah, namun selaras dengan perkembangan zaman warna baju menyesuaikan selera pemakainya," terang dia.
Melansir ANTARA, baju adat tersebut diperoleh langsung dari perajin lokal di Bangka Belitung. Baju tersebut dijahit hanya dalam waktu tiga hari.
Baca Juga: 257 Warga Binaan di Sumsel Diusulkan Bebas Saat Perayaan HUT RI ke 77
"Setelah jadi, baju adat dibawa dari Bangka Belitung menuju Jakarta," ucapnya. [ANTARA]
Berita Terkait
-
'Perang Jenderal' Ahmad Luthfi Vs Andika Perkasa: Jokowi Tetap jadi 'King Maker' di Pilkada Jateng?
-
Kunjungi Cucu, Tas Mewah Iriana Jokowi Senilai Rp 100 Juta Jadi Sorotan Netizen: Merakyat Banget
-
Kirim Ucapan Selamat untuk Donald Trump dalam Bahasa Inggris, Cuitan Jokowi Terbukti Tak Pakai AI?
-
Akun X Jokowi Masih Punya Tanda Centang Abu-abu, Netizen: Harus Segera Diubah
-
Jokowi Dapat Pensiunan dan Tabungan Hari Tua dari Taspen
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Langkah Inovatif Bank Sumsel Babel di HUT ke-67 untuk Masa Depan Berkelanjutan
-
BRI Fellowship Journalism 2025: Beasiswa S2 Plus Pelatihan Keuangan untuk Jurnalis
-
LIVE Malam Ini! Debat Kedua Pilwalko Palembang: Siapa Punya Solusi Pembangunan?
-
Breaking News: Gedung PLN WS2JB Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
-
Leadership Camp GenBI: Bukan Cuma Pintar, Tapi Juga Kreatif dan Inspiratif