SuaraSumsel.id - Ribuan relawan Ganjar Milenial menggelar GMC Fun Fest di Lapangan Sepak Bola Universitas IBA, Jalan Mayor Ruslan, Ilir Timur, Kota Palembang, Sumatera Selatan, Minggu (26/6). Acara diisi dengan konser musik, akustik, DJ, hingga color fun guna mengenalkan sosok Ganjar pada kalangan milenial di Sumsel.
Koordinator Wilayah Ganjar Milenial Sumsel Rudianto Widodo mengatakan acara ini merupakan festivalnya anak-anak muda. Tujuannya untuk mensosialisasikan sosok Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ayah Ganjar Pranowo sebagai Capres di 2024.
"Jadi tujuan kegiatan ini yang pasti mensosialisasikan Ganjar dimana ini adalah wadah edukasi dan wadah kawan-kawan yang hari ini menganalisis pemimpin yang paling layak di masa depan," kata Rudianto di lokasi, Minggu (26/6/2022).
"Dan hari ini kami nyatakan bahwa Ayah Ganjar adalah orang yang paling layak untuk memimpin dan bisa menjadi calon Presiden 2024," kata dia.
Baca Juga: Sumsel Sepekan: Pengunjung Holywings Palembang Dibubarkan Polisi dan 4 Berita Menarik Lainnya
Rudianto menyebut ribuan penonton menyambut antusias GMC Fun Fest ini. Terlebih setelah dua tahun tidak bisa menikmati festival karena pandemi COVID-19.
Melansir ANTARA, Ia menyatakan pihaknya sudah membentuk basis relawan di 8 Kabupaten dan Kota wilayah Sumsel. Dia mengatakan, Ganjar Milenial ingin mengenalkan sosok Ayah Ganjar dengan segala kemampuan dan prestasinya.
"Tentu kami kenalkan Ayah Ganjar dari segala lini, dari segala inspirasi, dan prestasi-prestasi yang ditorehkan Ayah Ganjar kepada kaum-kaum muda dan generasi penerus bangsa," imbuhnya.
Dia pun mendoakan kesehatan dan kelancaran rezeki Ayah Ganjar. Dan berharap, Ayah Ganjar terus memegang teguh nilai kebangsaan dan jiwa nasionalisme.
"Kita doakan semoga beliau sehat selalu, semoga beliau selalu berkomitmen dengan nilai-nilai kebangsaan, dengan jiwa nasionalisme," ujarnya.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca 27 Juni 2022, Sumsel Hujan Disertai Petir di Siang Hingga Malam Hari
"Dan kemudian kami berharap besar Republik ini tahun 2024 dipimpin oleh Ayah Ganjar Pranowo sebagai Presiden Republik Indonesia," sambung Rudianto.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Dihampiri Kucing Liar saat Makan Bekal di Parkiran, Sikap Ganjar Pranowo Ini Bikin Publik Terenyuh
-
Survei Polmatrix: Elektabilitas Ganjar Pranowo Kalah Unggul dengan Anies Baswedan dan Prabowo Subianto
-
Relawan Gardu Yakin Lampung Jadi Daerah Pemenangan Ganjar dengan Persentase 90 Persen
-
Bursa Capres: Elektabilitas Anies Teratas, Ungguli Prabowo dan Ganjar Pranowo
-
Dianggap Berpihak Rakyat Kecil, Sekelompok Orang Muda di Jatim Deklarasi Dukung Ganjar Presiden 2024
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 10 Pemain Keturunan Bisa Dinaturalisasi Demi Timnas Indonesia Lolos Olimpiade 2028
Pilihan
-
Rekomendasi HP Murah Rp1 Jutaan RAM 6 GB: Kamera 50 MP, Baterai Super Awet
-
Rumit! Ini Skenario Semen Padang, Barito Putera dan PSS Sleman Lolos Degradasi
-
Comeback Bela Timnas Indonesia, 10 Keunggulan Stefano Lilipaly
-
Harga Bitcoin Diramal Tembus USD 250.000, Robert Kiyosaki: Beli yang Banyak, Jangan Jual
-
Pemutihan Pajak Kendaraan Riau Dimulai Hari Ini hingga 19 Agustus 2025
Terkini
-
Sustainable Finance di BRI Melejit, Ini Dampaknya untuk Sektor UMKM dan Lingkungan
-
Bank Sumsel Babel Dukung GENCARKAN & Sultan Muda: Dorong Ekonomi Sumsel Melesat
-
Inovasi Sampah Digital di Desa BRILiaN Hargobinangun: BRI Dorong UMKM Terus Maju
-
Waspada Pinjol Ilegal, OJK Bekali Emak-emak Sumsel dengan Ilmu Keuangan Syariah
-
Pasar Modal Inklusif: Difabel Palembang Antusias Belajar Investasi Saham