SuaraSumsel.id - Aktor Ezra Miller kembali diterpa dugaan tidak sedap, kali ini ia diduga menyekap tiga orang anak dan seorang ibu muda di sebuah peternakan di Vermont.
Ezra diduga menyekap keempat orang itu di lokasi yang penuh dengan senjata api dan juga obat- obatan terlarang.
Dikutip dari Page Six pada Jumat, kabar tersebut pertama kali dilaporkan oleh Rolling Stone yang juga menyebut bahwa sang ayah mengungkapkan kondisi itu kepada awak media.
Sumber lain yang dirahasiakan namanya menyebutkan dugaan itu kuat karena adanya senjata yang tidak dijaga dan berserakan di dekat properti sang bintang "Fantastic Beasts" itu.
Setidaknya laporan itu menyebutkan ada senapan dan pistol yang tersebar di ruang tamu, lalu beberapa senjata disandarkan di samping boneka binatang.
Meski demikian saat dihubungi, ibu muda yang diduga disekap itu bersih keras bahwa dirinya dan tiga buah hatinya dalam kondisi baik- baik saja.
Laporan Rolling Stone juga diperkuat dengan adanya tinjauan rekaman video di April 2022 menunjukkan kondisi dalam kediaman Ezra Miller.
Ia bahkan mengaku secara terang- terangan merasa aman karena Ezra memberikan perlindungan dan membantu melarikan diri dari pasangannya yang kasar dan kerap melakukan kekerasan.
Ibu yang tak diketahui identitasnya itu mulai tinggal di kediaman pemeran "Flash" sejak pertengahan April 2022 setelah keduanya bertemu di Hawaii.
Baca Juga: Fakta Mobil Brio Merah Misterius Ditinggal di Jalan Sudirman: Ada Senpi, Stiker SPN Polda Sumsel
Melansir ANTARA, pertama karena kasus perilaku tidak tertib dan pelecehan serta penyerangan tingkat dua, masing- masing terjadi di Maret 2022 dan April 2022.
Ia sempat terlibat kontroversi karena diduga mencekik salah seorang penggemar di Islandia. Ezra Miller dalam satu semester di 2022, dikabarkan telah mengalami beberapa kali masalah hukum.
Pihak Ezra Miller belum memberikan tanggapan terkait dugaan yang kini beredar di masyarakat tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Tambahan Uang Belanja Akhir Bulan, 5 Link DANA Kaget Akhir Pekan Ini
-
Misteri Bayi Terpotong di Bukittinggi, Ini Kronologi Lengkap Kejadiannya
-
Viral Bocah di Palembang Ketahuan Maling Kotak Amal, Warganet Ikut Prihatin
-
5 Fakta Mengerikan Penemuan Bayi Terpotong di Ngarai Sianok Bukittinggi
-
Perkuat Sinergi, PGE Lumut Balai Dukung Jurnalis Lewat Media Engagement 2025