Scroll untuk membaca artikel
Tasmalinda
Jum'at, 10 Juni 2022 | 12:34 WIB
Ibunda Eril beserta suami, Ridwan Kamil dan putrinya di bantaran sungai Aare, lokasi Eril tenggelam. [Facebook/jabarprovgoid]

SuaraSumsel.id - Jasad anak Gubernur Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz  atau Eril telah ditemukan di Bendungan Engehalde oleh petugas penjaga pintu air, Rabu (8/6/2022).

Banyak doa mengalir deras mengiringi kepergian Eril. Sang bunda, Atalia Praratya mengungkapkan bagaiman isi hatihancur namun tetap bisa mengikhlaskan kepergian putra sulungnya tersebut untuk selama-selamanya.

Atalia menceritakan bagaimana ia diminta bahagia, karena begitu banyak yang mendoakan Eril. Bahkan doa agarkepergian Eril dalam keadaan syahid serta meminta doa kepada semua orang semoga anaknya agar berada di surga Allah SWT.

Atalia mengungkapkan jika anaknya mungkin bukan anak yang seperti adik-adik hafidz dan hafidzah. Eril bukan juga artis, hingga seorang public figure. Namun kepergiannya, begitu banyak yang memberikan doa.

Baca Juga: Ridwan Kamil: Kondisi Jenazah Eril Setengah Membeku

“Anak ini adalah anak  biasa yang mungkin dia bukan seperti adik-adik semua, hafidz dan hafidzah. Belum sampai kesana, belum sampai, dia juga mungkin bukan artis bukan public figure, bukan siapa-siapa,” katanya.

Namun begitu banyak doa yang mengalir deras kepada Eril.

“Tapi begitu banyak doa mengalir deras kepada A’Eril Ya Allah. Doakan bapak dan ibu mudah-mudahan Eril berada di jannah Allah SWT, mudah-mudahan mati syahid, mudah-mudahan mendapatkan kebahagiaan yang hakiki disamping Allah SWT” ucap Atalia

Bahkan banyak toko dan ulama, seperti halnya Aa Gym, Anies Baswedan dan para ustadz berpesan agar Atalia berbahagia, karena begitu banyak orang yang mendoakan Eril. Bahkan jemaah sampai keluar negeri yang belum tentu mereka didoalan juga mendoakan Eril.

“Saya tertegun, saya sebagai bunda tidak ada alasan saya tidak rela begitu dengan kang Emil. Maka saya serahkan semuanya, pada saat saya merasa dari detik pertama, ada sebuah ilham dan juga nasihat begitu,” ujarnya.

Baca Juga: Timeline Pencarian Jasad Eril: Dinyatakan Hilang 26 Mei 2022 hingga Ditemukan di Bendungan Engehalde

Atalia Praratya atau Bunda Cinta mengingatkan jika sesungguhnya jiwa sudah ditentukan awal dan akhirnya.

“ Kapan akan berakhirnya semenjak dalam kandungan, maka dari itu saya mengatakan ‘Innalilahi Wa Innailaihi Rojiun’. Saya serahkan pada yang maha kuasa, maka saya relakan A’Eril” sambungnya.

Hal tersebut diungkapkan nya dalam potongan video yang diunggah oleh akun @lambegosiip  pada, Jumat (10/6/2022).
 
Atalia bersama Ridwan Kamil dan keluarga telah mengikhlaskan kepergian putranya Eril dan menyerahkan semuanya kepada yang Maha Kuasa Allah SWT.

Netizen pun memuji ketegaran Atalia dan turut mendoakan serta mengirimkan Surat Al-Fatihah pada Almarhum Eril.
“Ibu yg luar biasa.. dia yg ngomong saya yg menitikkan air mata #ibuyangtegar” tulis akun @linglingg_75

“Bener bangaet si, terlepas dari musibah yang tragis ini, sesungguhnya amalan apaa yang diam2 eril perbuat sampai bumi dan seisinya begitu mencintainya. Yakin si banyak orang yang gatau siapa eril sebelumnya, karna saya pun gatau. Tapi jutaan A-Fatihah mengalir deras mengantar kepergianNya. MasyaAllah bener2 pelajaran yang berharga tanpa harus menempuh ujiannya terlebih dahulu” tulis akun @annisarizky_amalia


“Masya Allah kuat bgt pas ngomong. Gw belum tentu bisa ngmg gtu dkit2 pasti sesenggukan” tulis akun @fintiaw

Load More