SuaraSumsel.id - Mendiang Ketua MPR RI tahun 2009-2013 Taufiq Kiemas dikenang oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi saat meresmikan Masjid At-Taufiq di Lenteng Agung, Jakarta.
"Saya hadir di Masjid At-Taufiq ini untuk mengenang jasa Almarhum Bapak Taufiq Kiemas, yang berperan besar dalam sejarah perpolitikan Indonesia," kata Presiden dalam sambutannya yang disiarkan langsung di kanal YouTube PDI Perjuangan, Rabu.
Taufiq Kiemas merupakan sosok nasionalis dan religius yang tumbuh dari keluarga taat beragama, sekaligus memiliki latar belakang nasionalisme sangat kokoh. Di dunia politik, lanjut Jokowi, Taufiq Kiemas mampu bersikap tepat atas karakternya yang memiliki pergaulan sangat luas.
"Pak Taufiq Kiemas adalah politisi dengan jejaring pergaulan yang sangat luas, komunikator yang baik, pemersatu, dan mampu merangkul perbedaan-perbedaan yang ada," katanya.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca 8 Juni 2022, Sumsel Cerah Berawan hingga Dini Hari
Taufiq Kiemas juga sebagai sosok penggagas empat pilar kebangsaan yang gencar ditanamkan ke masyarakat, yakni Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara RI 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan Bhinneka Tunggal Ika.
"Beliau juga dikenal sebagai Bapak Empat Pilar atas kegigihannya membumikan Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika. Beliau juga sangat dikenal sebagai pejuang kemanusiaan atas kepedulian sosial yang tinggi dalam dunia pendidikan dan ke-sukarelawan-an," ujar Presiden.
Melansir ANTARA, peresmian Masjid At-Taufiq, yang berlokasi di Sekolah Partai PDI Perjuangan tersebut, diikuti dengan acara pengajian untuk mengenang sembilan tahun wafatnya Taufiq Kiemas.
Turut mendampingi Presiden Jokowi dalam acara tersebut ialah Ibu Negara Iriana Joko Widodo. Presiden ke-5 RI, sekaligus Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri juga hadir di acara tersebut.
Baca Juga: 12 Anak di Sumsel Terluka, Atraksi Motor Tong Setan Ditutup Polisi
Berita Terkait
-
Apa Motif Jokowi Turun Kampanye di Pilkada? Jawaban Netizen di X Nyelekit: Gabut, Sepi Job hingga Nyambi jadi Jurkam
-
Jokowi Ajak Semua Pihak Dukung Ridwan Kamil, Target Menang Telak Seperti Pilpres!
-
Jokowi Nyerah Lawan Polusi Jakarta, WALHI Sindir Banyak Politisi jadi Pengusaha, Ada Kaitannya?
-
Tak Didukung Mantan Bosnya, Pramono Anung Ogah Pusing Jokowi Turun Gunung Dukung RK-Suswono
-
WALHI Serang Balik Jokowi: Bukan Polusi yang Sulit Diatasi, Tapi Penyebabnya Pejabat Toxic!
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
Pilihan
-
Tantangan Pandam Adiwastra Janaloka dalam Memasarkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
-
Prabowo Mau Bangun Kampung Haji Indonesia di Mekkah
-
LIVE REPORT Kondisi SUGBK Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
Terkini
-
Cerita Pilu Novi Tolak Bayar Uang Damai Rp60 Juta, Padahal Dilecehkan Tetangga
-
Robby Minta Prabowo Turun Tangan: Kisah Video Viral Dugaan Pesta Sabu Lapas
-
Walkout di Tengah Debat Pilkada OKU, Paslon 01 Sebut Aturan Debat Dilanggar!
-
Penyelidikan Mendalam Kasus Pesta Sabu di Lapas, Oknum Petugas Jadi Tersangka?
-
WNA China Tewas Tertabrak Speedboat di Sumsel, Nakhoda Jadi Tersangka