SuaraSumsel.id - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil tengah mengalami musibah. Anak pertama Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz atau dipanggil Eril hilang di sungai saat berenang bersama teman dan adiknya.
Setelah enam jam proses pencarian, namun keberadaan Eril juga belum ditemukan. Pihak keluarga pun memohon doa untuk Eril. Sementara media sosial Ridwan Kamil pun sudah ramai netizen mendoakan Eril dan keluarga.
Elpi Nazmuzaman, perwakilan keluarga mengungkapkan kronologi peristiwa ini."Pada Kamis (26/5/2022) waktu negara Swiss anak pertama berenang di Sungai Aeree terseret arus. Setelah enam jam pencarian, anak pertama Ridwan Kamil yang bernama Emmeril Khan Mumtadz atau dipanggil Eril belum ditemukan," ujarnya, Jumat (27/5/2022).
Keluarga dan Eril saat itu sedang berada di Swiss untuk mencari sekolah bagi Eril yang akan melanjutkan ke jenjang S2. "Saat kejadian, Pak Ridwan Kamil sedang berada di Inggris dalam kegiatan pemerintahan di luar negeri bersama delegasi dari Pemprov Jawa Barat," sambung Elpi
Eril masih dalam pencarian tim SAR dan polisi Swiss. Namun pencarian dihentikan sementara karena hari sudah mulai gelap dan rencananya akan dilanjutkan pagi ini.
" Hingga informasi ini disampaikan, pencarian sudah berjalan 6 jam (26 Mei jam 23 WIB) dan kami berharap Eril dapat ditemukan segera dalam keadaan sehat," sambung Elpi.
Kejadian bermula saat Eril sedang berenang di sungai Aaree. Bern bersama adik dan kawannya, saat ingin naik ke permukaan, Eril terseret arus sungai yang cukup deras.
Sebelumnya sempat mendapat bantuan dari kawannya."Kejadian tersebut terjadi pada tanggal 26 Mei 2022 siang hari waktu Swiss dengan kondisi cuaca cerah," sambung Elpi.
Mendapatkan informasi ini, Ridwan Kamil pun langsung menyusul ke Swiss dan saat ini telah bertemu dengan keluarga di Swiss.-
Baca Juga: Prakiraan Cuaca 27 Mei 2022: Sejumlah Daerah di Sumsel Ini Diguyur Hujan Sedang Hingga Lebat
"Kami berterima kasih atas perhatian dan bantuan dari pihak kedutaan besar Indonesia di Swiss maupun kepolisian setempat yang terus berupaya mencari keberadaan Emmeril," ujarnya.
Dia pun berdoa agar Eril dapat segera ditemukan dalam keadaan selamat dan baik. "Dapat berkumpul kembali bersama keluarga dalam keadaan sehat wal afiat," ujarnya.
Dalam unggahan terakhir Ridwan Kamil di media sosialnya, netizen pun telah ramai mendoakan Ridwan Kamil dan keluarga.
"Semoga Eril cepet ketemu dan dalam keadaan baik-baik saja Kang," tulis netizen.
"Gimana pak anak bapak perkembangan beritanya..." tanya netizen.
"Subhanallah Pak, beritanya benar Pak, kejadian di Swiss?," tanya netizen lainnya.
Berita Terkait
-
Ridwan Kamil Berada di Inggris saat Anak Pertama Dikabarkan Hilang di Sungai Swiss
-
Putra Ridwan Kamil Hilang di Sungai Aare Swiss, Banjir Doa Netizen: Semoga Selamat!
-
Anak Ridwan Kamil Tenggelam di Sungai, Keluarga: Kami Mohon Doanya
-
Putra Sulung Ridwan Kamil Hilang Saat Berenang di Swiss, Ini Profil Emmeril Kahn Mumtadz
-
Anak Ridwan Kamil Emil Eril Hilang di Sungai Aare di Swiss, Keluarga Mohon Doa
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Jejak Aliran Dana Narkotika Pengusaha OKI Haji Sutar Segera Dibongkar, Eksepsi Ditolak
-
Itel S25 dan Redmi A5 untuk Adu Gengsi Desain HP Murah, Siapa Paling Layak Dibeli?
-
100 Titik CCTV Dipasang di Palembang, Ini Lokasi Strategis yang Jadi Prioritas
-
7 Cara Mengatasi Cushion Belang agar Makeup Terlihat Rata dan Natural
-
Jejak Dakwah Kiai Marogan Dihidupkan Kembali Lewat Napak Tilas Sungai Musi