SuaraSumsel.id - Dr. Rita Ramayulis, DCN, M.Kes., pakar nutrisi dan juga Ketua dari Indonesia Asosiasi Ahli Gizi Olahraga (ISNA) menyebutkan mendukung sistem imun tubuh yang baik akan membantu kesehatan khususnya dalam memerangi virus seperti Omicron.
Menurutnya, pada proses pertahanan tubuh dari adanya infeksi bakteri dan virus, sistem imunitas akan bekerja sama untuk mengenalinya dan memberikan respon segera.
Sistem imunitas yang kuat akan memberikan respon yang baik yaitu dengan melakukan perlawanan terhadap infeksi bakteri dan virus hingga bakteri dan virus tersebut mati.
"Oleh karena itu, kita harus selalu membangun sistem imunitas yang kuat,” kata Dr. Rita Ramayulis dalam keterangan tertulisnya, Senin (14/2/2022) dikutip dari ANTARA.
Baca Juga: 7 Manfaat Air Kelapa Hijau, Cegah Penuaan Dini dan Batu Ginjal
Nutrisi yang baik lewat konsumsi mineral, protein, dan vitamin serta cairan yang maksimal tentu bisa menjaga sistem tubuh.
Salah satunya seperti air kelapa yang mudah ditemui di Indonesia.
Selain memiliki manfaat menghidrasi, kelapa juga mengandung mineral sehingga dapat menjaga keseimbangan tubuh dengan lebih baik lagi.
"Cairan tubuh memiliki peran penting dalam memelihara membran sel yang bertugas melindungi semua organ tubuh, sebagai komponen utama dari sel-sel darah putih dan membantu penyerapan zat gizi serta mendistribusikannya ke seluruh sel yang membutuhkan. Sedangkan mineral mempunyai peran menjaga keseimbangan reaksi kimia di dalam tubuh. Oleh karena itu, kita harus memasukkan cairan lebih banyak saat terinfeksi, salah satunya adalah dengan mengonsumsi air kelapa yang juga mengandung mineral. Tubuh yang terhidrasi dengan baik dan bersama dengan konsumsi makanan yang seimbang akan akan lebih cepat pulih,” kata Rita.
Tidak hanya itu saja, rupanya air kelapa memiliki banyak manfaat lainnya yang positif dan memberikan keuntungan berganda bagi anda yang rutin mengonsumsinya.
Baca Juga: 6 Manfaat Air Kelapa Tua, Salah Satunya Menurunkan Darah Tinggi
Berikut beberapa fakta menarik mengenai air kelapa yang perlu anda ketahui.
Fakta menarik pertama adalah air kelapa rupanya menyediakan banyak nutrisi dan elektrolit yang membantu pemulihan pascainfeksi atau setelah berolahraga.
Dalam Tabel Komposisi Pangan Indonesia 2019, tercatat air kelapa berlimpah dalam kandungan elektrolit terutama kalium, juga terdapat kalsium, natrium dan magnesium.
Dalam satu cangkir atau 150 cc air kelapa terkandung energi total berjumlah 26 kkal, protein 0,3 gram, lemak 0,2 gram, karbohidrat 5,7 gram, kalsium 23 miligram, fosfor 12 miligram, zat besi 0,3 miligram, natrium 39 miligram, kalium 224 miligram, magnesium 9 miligram, dan tak ketinggalan vitamin C 15 miligram.
“Elektrolit seperti kalium, magnesium, natrium dan kalsium memiliki peran dalam sistem kekebalan dengan mendukung semua aktivitas sel-sel imunitas dalam melawan infeksi,” ujar Dr.Rita Ramayulis yang juga lulusan dari FKM UI.
Jadi, dalam keadaan sehat, apalagi sakit, atau di antaranya, kita perlu mendapatkan cukup elektrolit.
Berita Terkait
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi HP Infinix RAM 8 GB Mulai Rp1 Jutaan: Layar AMOLED, Resolusi Kamera Tinggi
- 45 Kode Redeem FF Terbaru 30 Juni: Ada Emote Keren dan Bundle Menarik
- Siapa Lionel de Troy? Calon Bintang Timnas Indonesia U-17, Junior Emil Audero
Pilihan
-
5 Sepatu Lokal Mulai Rp50 Ribuan yang Wajib Dikoleksi, Modis buat Tunjang Aktivitas
-
5 Sepatu Lari Lokal Mulai Rp100 Ribuan, Tampil Stylish Bikin Olahraga Jadi Trendi
-
Demo Zero ODOL, Menko Airlangga: Semua Aspirasi Kita Tampung!
-
Gara-gara Keributan Antar Kampung, Sekolah di Mataram Ini Hanya Dapat 2 Siswa
-
PMI Manufaktur RI Anjlok, Menko Airlangga: Industriawan Lagi Pesimistis!
Terkini
-
8 Cara Ampuh Cegah Perut Kembung saat Cuaca Panas, Nomor 4 Sering Diabaikan!
-
Warna Sepatu Lari 2025: Neon Mencolok vs Netral Elegan, Kamu Tim Mana?
-
Dana Kaget Rp100 Ribu: Jangan Sampai Ketinggalan! Klaim Saldo DANA Gratis Sekarang Juga!
-
Bank Sumsel Babel Dukung Laskar Pandu Satria, Cetak Generasi Muda Berjiwa Pemimpin
-
Kulit Awet Muda? Ini 5 Rahasia Skincare yang Wajib Kamu Tahu di Setiap Tahapan Usia!