SuaraSumsel.id - Gus Miftah mendapatkan hadiah dari Menteri Erick Thohir. Momen ini pun dibagikan Gus Miftah di media sosialnya. Pendakwah ini mengungkapkan terdapat tiga nilai yang bisa dipetik dari sosok ayah Erick Thohir.
Gus Miftah memulai dengan mengunggah foto jersey yang ditandatangani oleh pemain Inter Milan, dengan tandatangan seluruh pemain.
Dinarasikan Gus Miftah, jika mendengarkan sukses story tokoh besar, ayah Erick Tohir, H Muhammad Tedy Thohir memang sangat inspiratif.
Pengembaraan Teddy Thohir di usia 10 tahun dengan niat awal mencari pamannya, dengan segala duka ialah awal kisah kesuksesan Thohir bersaudara hari ini.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca 11 Februari 2022, BMKG: Sumsel Akan Berawan dari Pagi hingga Malam
Dikatakan Gus Miftah, ada tiga pelajaran yang bisa dijadikan teladan dari sosok ayah tersebut.
"Ora ono wong Mulyo tanpo rekoso, sing rekoso wae durung mesthi Mulyo, (tidak ada kemulyaan yang didapat kecuali dengan Tirakat ( menahan hawa nafsu ) atau perilaku," ujar Gus Miftah.
Lalu nilai kedua ialah tidak ada orang kaya tanpa bekerja keras, yang bekerja keras saja belum tentu kaya.
"Ora ono wong sugih tanpo kerjo, sing kerjo wae durung mesthi sugih, tidak ada orang kaya tanpa bekerja, yang bekerja aja belum tentu kaya," sambung Gus Miftah.
Sementara nilai ketiga, ialah tidak ada orang pintar tanpa belajar. Karena yang belajar saja, belum tentu menjadi pintar.
Baca Juga: Dua Mantan Wagub Sumsel Jadi Saksi Sidang Alex Noerdin, Kasus Korupsi BUMD PDPDE Hilir
"Ora ono wong pinter tanpo sekolah, sing sekolah wae durung mesthi pinter, tidak ada orang pintar tanpa belajar, yang belajar saja belum tentu pintar," tegas dia.
Karena ditegaskan Gus Miftah, jika sukses dilalui dengan banyak proses yang bukan banyak protes.
"Sungguh diskusi yang menarik dan berakhir Happy ending, saya dapat hadiah jersey resmi inter Milan dengan tanda tangan semua pemainnya," ujar Gus Miftah yang mengucapkan terimakasih serta mendoakan mendiang ayah Erick Thohir.
"Matur nuwun bro menteri. Dan teriring doa untuk almarhum bapak Teddy Thohir….Alfatihah," ujarnya.
Warganet yang mengetahui unggahan ini pun mengomentari dengan beragam tanggapan.
Berita Terkait
-
Gus Miftah Tanggapi Pemindahan Makam Vanessa Angel: Haram, Langgar Kehormatan!
-
Gus Miftah Kasihan Makam Vanessa Angel Dipindahkan Doddy Sudrajat
-
Antisipasi Legitimasi LGBT, Gus Miftah Tegas Sikapi Dorce Gamalama yang Minta Dimakamkan sebagai Wanita
-
Klarifikasi Natasha Wilona Dikabarkan Jadi Mualaf
-
Spanduk Erick Thohir-Tri Rismaharini 2024 Bertebaran di Beberapa Sudut Kota Surabaya
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
-
Cinta Tak Berbalas! Ciro Alves Ingin Bertahan, Tapi Persib Diam
-
Kronologis Anak Kepsek di Bekasi Pukul Siswa SMP Gegara Kritik Dana PIP
Terkini
-
Bank Sumsel Babel Bagi-Bagi Hadiah di Digital Kito Galo, Buka Tabungan Dapat Sepeda
-
Indosat Gandeng Tomoro Coffee, Buka Gerai dengan Konsep Ngopi Sambil Layanan Digital
-
Harmoni Kopi, Padi dan Perempuan: Menyusuri Jejak Kehidupan Tunggu Tubang di Sumatera
-
Cuma Sekali Klik! Dana Kaget Hari Ini Langsung Masuk ke Dompet DANA Kamu
-
Digital Kito Galo 2025: QRIS Bikin Hidup Makin Mudah, Cukup Sikok Pacak Galo