SuaraSumsel.id - Pandemi Covid-19 yang telah berlangsung hampir dua tahun ini, mengakibatkan banyak sektor mengalami stagnisasi, termasuk pariwisata.
Hal pun ini dialami sektor pariwisata di Sumatera Selatan. Situasi pandemi COVID-19 ini pun tidak boleh dibiarkan berlarut, semua pihak diharapkan bisa mulai "bersahabat" dengan virus.
Harapan ini yang disampaikan Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan guna memulihkan sektor ekonomi dan pariwisata yang sempat mati suri akibat pandemi COVID-19. Pemanfaatan teknologi informasi atau digitalisasi, membuat pariwisata masih bisa terus tumbuh.
" Alhamdullilah pada 19 Juni lalu kita sudah meluncurkan aplikasi Giwang (Genta- Informatif Wisata - Andalan - Nyaman dan GEMPITA) yang memudahkan kita mengenal pariwisata Sumatera Selatan," kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumsel , Aufa Syahrizal saat Webinar yang diselenggarakan Suara dengan tajuk Pemulihan Sektor Ekonomi dan Pariwisata di Sumatera Selatan, Jumat (19/11/2021).
Baca Juga: Yuk Saksikan Gerhana Bulan Malam Ini, di Sumsel Terlihat Pukul 19.05 WIB
Produk digitalisasi berupa aplikasi Giwang berfilosofi ialah sebuah anting. Dalam bahasa Sumatera Selatan, Giwang ialah sebuah perhiasan, yang bertujuan mempercantik diri.
"Maka itu aplikasi kita beri nama Giwang , yang maknanya destinasi wisata yang cantik serta menarik. Jadi siapa yang ingin atau penasaran ke Sumsel bisa melihat berselancar dulu ke aplikasi tersebut untuk mendapatkan informasi wisata seputar Sumsel," ungkap Aufa.
Aplikasi Giwang ini, tidak hanya membahas sektor pariwisata, namun juga berbagai informasi di sektor lainnya.
"Bagi siapa saja yang ingin mengetahui potensi Sumsel bisa langsung klik aplikasi Giwang Sumsel. Misal ingin ke Banyuasin di aplikasi tersebut banyak penjelasan tentang letak geografis Banyuasin, mulai tentang Banyuasin, destibasi wisata apa saja yang ada di Banyuasin , kuliner, akomodasi dan lainnya," tuturnya.
Dengan aplikasi ini pun, wisatawan juga bisa mengukur pengeluaran mereka jika ingin makan atau membeli oleh - oleh.
Baca Juga: Live Webinar Pemulihan Ekonomi dan Pariwisata Sumsel Usai Pandemi COVID-19
"Semua informasi tentang Sumsel ada di Giwang Sumsel. Aplikasi ini terlengkap tentang destinasi Sumsel," ujarnya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Live Webinar Pemulihan Ekonomi dan Pariwisata Sumsel Usai Pandemi COVID-19
-
Menko Luhut Pamer Data Ekonomi Usai Klaim Berhasil Tangani Pandemi
-
Airlangga: Pengendalian Covid-19 Jadi Sinyal Positif Pasar Keuangan
-
Total Anggaran PEN Sudah Rp483 Triliun Disalurkan, Sektor Kesehatan Dapat Jatah Terbesar
-
Dana PEN Sudah Cair 65 Persen, Nilainya Rp 483 Triliun
Tag
- # pariwisata sumsel
- # Pemulihan Ekonomi
- # Pemulihan Perekonomian
- # Pemulihan ekonomi Indonesia
- # pemulihan ekonomi kawasan
- # pemulihan ekonomi nasional
- # percepatan pemulihan ekonomi
- # program pemulihan ekonomi dan prioritas pembangunan
- # Pemulihan ekonomi sumsel
- # pariwisata
- # pariwisata di Sumatera Selatan
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 10 Pemain Keturunan Bisa Dinaturalisasi Demi Timnas Indonesia Lolos Olimpiade 2028
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Semen Padang Imbang, Dua Degradasi Ditentukan di Pekan Terakhir!
-
Pantas Dipanggil ke Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Kirim Whatsapp Ini ke Ramadhan Sananta
-
BREAKING NEWS! Kaesang Pangarep Kirim Isyarat Tinggalkan Persis Solo
-
Danantara Mau Suntik Modal ke Garuda Indonesia yang 'Tergelincir' Rugi Rp1,2 Triliun
-
5 Pilihan HP Murah RAM Besar: Kamera 50 MP ke Atas, Baterai Tahan Lama
Terkini
-
Bank Sumsel Babel Dukung GENCARKAN & Sultan Muda: Dorong Ekonomi Sumsel Melesat
-
Inovasi Sampah Digital di Desa BRILiaN Hargobinangun: BRI Dorong UMKM Terus Maju
-
Waspada Pinjol Ilegal, OJK Bekali Emak-emak Sumsel dengan Ilmu Keuangan Syariah
-
Pasar Modal Inklusif: Difabel Palembang Antusias Belajar Investasi Saham
-
Literasi Keuangan & Syariah Digencarkan di Palembang, OJK Siapkan Anak Muda Jadi Sultan