Scroll untuk membaca artikel
Tasmalinda
Jum'at, 03 September 2021 | 16:12 WIB
Ungahan media sosial Coki Pardede [instagram]

SuaraSumsel.id - Coki Pardede kian menjadi perhatian publik, setelah ia ditangkap polisi atas kasus narkoba, Rabu (3/9/2021). Banyak yang kemudian penasaran dengan sosok komedian usia 30 tahun ini.

Jika ditelisi media sosialnya, Coki yang bernama asli Reza Pardede ini cukup aktif membagikan aktivitasnya di media sosial. Ia sempat membahas mengenai baliho Megawati berupa kepakan sayap malaikat hingga sebut ahli agama. Berikut 5 fakta media sosial Coki Pardede.

Coki termasuk aktif membagikan berbagai video dan foto di media sosialnya tersebut.

Selain itu, ia pun menulis dengan pernyataan yang memang mengundang banyak pengikutnya mengomentari unggahan tersebut. 

Baca Juga: Bendungan Tiga Dihaji Jaga Eksistensi Lumbung Pangan Sumsel

Di unggahan media sosialnya tersebut, Coki mengungkapkan berbagai pandangannya tentang berbagai hal.

1. Bahas Kepak Sayap

Dengan mengunggah foto Ketua DPR-RI, Puan Maharani, Coki menulis berada di bawah kepak sayap malaikat, dengan komentar kalimat ikut terkepak.

Unggahan ini kemudian dikomentari riuh dikomentari netizen

Unggahan Coki Pardede kepak sayap [isntagram]

2. Sebut ahli agama

Baca Juga: 6 Pengusaha di Sumsel dan Babel Menunggak Pajak Rp 1,4 Miliar

Dalam unggahan terakhir media sosialnya, ia mengunggah tengah berada bersama God Bles. Coki menulis komentar dengan kalimat sudah 48 tahun berkarya, merupakan sebuah prestasi yang luar biasa.

Coki menanyakan pada dirinya sendiri apakah ia masih bisa sekonsisten tersebut.

"Gw sebagai konten kreator. Bertanya apakah bisa gw se konsisten mereka," tulisnya.

Lalu Coki mengungkapkan bertemu dengan referensi orang Arab pertamannya. Orang tersebut ialah Rocker dan musisi, bukan seorang ahli agama.

"Jadi ras manapun bisa kok milih passion nya. Dan sama sama sukses maximal," ungkapnya.

unggahan Coki bersama God bless [instagram]

3. Singgung wartawan

Dalam unggahan lainnya, ia pun sempat menulis kalimat tentang profesi wartawan. Unggahan foto tersebut memperlihatkan Coki dengan mata melotot dan mulut mengangah.

Dia menulis jika pose tersebut seperti Wartawan di depan Gedung KPK.

Ungahan media sosial Coki Pardede [instagram]

4. Ajakan agar tidak melupakan

Di unggahan foto lainnya, Coki terlihat sedang menikmati minuman. Dalam komentarnya, ia mengajak agar jangan mudah melupakan.

"Minum lah untuk bersenang senang, bukan untuk melupakan," tulis ia.

Ungahan media sosial Coki Pardede [instagram]

5. Unggah foto keluarga

Coki pun tak lupa mengunggah foto keluargannya. Namun tentu dengan keterangan yang mengunggah dan menarik perhatian dari pengikutnya.

Ia menunggah foto keluarga yang emmperlihatkan ia bersama orang tua dan saudara.

Keterangan fotonya tertulis jika hanya dia dengan gaya yang berbeda.

"A long time ago in a galaxy far, far away...Gw baru sadar cuma gw yg menghadap ke arah yg beda," tulis ia.

Load More