SuaraSumsel.id - Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu mencatat sejarah baru bagi Indonesia. Keduanya berhasil mendapatkan tiket ke grand final Olimpiade Tokyo 2020, setelah mengalahkan ganda putri Korea Selatan, Lee Sohee/Shin Seugchan.
Ganda putri Greysia/Apriyani berhasil ke final usai menyingkirkan lawan dengan dua gim langsung dengan skor 21-19 dan 21-17, Sabtu (31/7/2021) pagi WIB.
Dilansir dari suara.com, pertandingan tersebut berlangsung garang dan ketat. Dengan perjuangan selama kurang lebih 71 menit, Greysia/Apriyani pun menyudahi perlawanan Lee/Shin.
Greysia/Apriyani adalah ganda putri wakil Indonesia pertama yang bisa sampai partai final di ajang sebesar Olimpiade. Keduanya menjadi ganda putri pertama Indonesia yang bakal mendapat medali emas atau perak usai partai puncak nanti.
Pecinta bulutangkis berharap medali emas bisa didapat oleh Greysia/Apriyani. Ganda putri menjadi satu-satunya nomor di cabor bulutangkis yang belum pernah merasakan medali emas di Olimpiade.
Greysia/Apriyani akan melawan pemenang antara Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korea Selatan) dan Chen Qingchen/Jia Yifan (China) di final untuk memperebutkan medali emas.
Sumber; Suara.com
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
Terkini
-
9 Mobil Bekas dengan Biaya Perawatan Termurah yang Cocok untuk Harian
-
Rezeki Digital Datang Lagi! Cek 8 Link Dana Kaget Hari Ini yang Langsung Masuk ke Akunmu
-
7 Cushion Lokal untuk Kulit Sawo Matang, Dijamin Gak Bikin Abu-Abu
-
Elegan Sekejap! Ini 7 Lipstik Mauve yang Cocok untuk Semua Warna Kulit
-
5 Mobil Bekas RWD Murah di Bawah Rp100 Juta yang Wajib Diburu