SuaraSumsel.id - Kabar baik bagi yang ingin mencari pasangan hidup. Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) yang merupakan wadah membuka program biro jodoh.
Pada keterangan pers yang diterima Suarasumsel.id, Biro Jodoh Sakinah Center (BJSC) diluncurkan pada Rapat Koordinasi (Rakor) Ikatan Remaja Masjid (IRMA) se-Sumatera Selatan (Sumsel), Ahad (7/2/2021).
Sakinah Center yang berada di bawah asuhan Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Keluarga Sakinah (LPPKS) Dewan Pengurus Wilayah (DPW) BKPRMI dinilai merupakan wadah membina keluarga mulai dari pra-nikah sekaligus pernikahan.
"Program Biro Jodoh ini diharapkan dapat memfasilitasi para pemuda dan pemudi yang ingin membangun biduk rumah tangga dengan cara-cara yang islami," terang Ratna Juaimi, Direktur Sakinah Center yang juga sekaligus Direktur Wilayah LPPKS DPW BKPRMI Sumsel.
Baca Juga: Dilaporkan Menculik dan Cabuli Pelajar SMA, Warga Lampung Ini Diamankan
Ratna menilai program ini juga sebagai solusi bagi persoalan yang dihadapi generasi saat ini, seperti pergaulan dan seks bebas.
Ketua Umum DPW BKPRMI Sumsel Firdaus mengungkapkan program bisa lintas kabupaten.
"Tentunya yang kita fasilitasi adalah yang memang benar-benar siap menikah," ujar Firdaus.
Rakor tersebut melahirkan Forum IRMA se-Sumsel yang dinahkodai oleh Reno Anugerah Pratama.
Selain itu, para peserta juga membahas rancangan AD/ART, Arah Program Kerja, dan sebagainya. Forum IRMA sendiri di bawah koordinasi Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Dakwah dan Sumber Daya Manusia (LPPDSDM) sebagai langkah untuk mengembalikan khitthah organisasi BKPRMI.
Baca Juga: Batal Nikah, Ayu Ting Ting Tanggapi soal Vendor Pernikahan
Berita Terkait
-
Mengenal Nganten Keris: Upacara Pernikahan Agus Difabel yang Diwakili Keris
-
Demi Konten Ekstrem, 5 Fakta Aksi Berbahaya Bule Rusia Naiki KA Batu Bara
-
Drama di Hari Bahagia: Bus Pengantin Terperosok, Mempelai Wanita Histeris di Jalan
-
Turis Rusia Nekat! Aksi Gila Naik Kereta Batu Bara Babaranjang Viral!
-
7 Potret Pengajian 4 Bulanan Sarah Gibson, Akhirnya Umumkan Kehamilan
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
-
Aspirasi Tersampaikan, Ini Momen Aksi TPUA di Rumah Jokowi Dikawal Humanis Polresta Solo
Terkini
-
Intip Menu Makan Bergizi Gratis Prabowo untuk Ibu Hamil dan Balita di Palembang
-
Curhat Calon Pengantin Palembang: Pilu Emas Mahal, Terpaksa Beralih ke Uang
-
Proyek Rp330 Miliar Mangkrak, Siapa Bakal Jadi Tersangka Korupsi Pasar Cinde?
-
Trafik Data Indosat di Sumsel Melesat Saat Lebaran, Kinerja Jaringan Terjaga
-
Momen Haru 305 Lansia Indralaya Resmi Diwisuda, Ini Kisah di Baliknya