SuaraSumsel.id - Real Madrid dikabarkan siap melepas Alvaro Odriozola. Odriozola, yang dinilai gagal menembus tim utama, siap dilego Madrid dengan harga murah.
Real Madrid mendatangkan Alvaro Odriozola dari Real Sociedad dengan nilai transfer yang dilaporkan sebesar € 35 juta (termasuk potensi tambahan) pada Juli 2018.
Sayangnya, pemain berusia 25 tahun itu gagal membuktikan diri dan tak mampu menembus tim utama. Tak masuk dalam rencana pelatih Zinedine Zidane, Real Madrid pun kabarnya siap jual rugi.
Real Madrid dikabarkan membanderol Odriozola sebesar 20 juta euro bagi klub yang berminat untuk memboyong pemain kelahiran San Sebastian, Spanyol, itu.
Baca Juga: Prediksi Leicester City Vs Chelsea, Rubah Biru Dijagokan atas The Blues
Sejak pindah ke Real Madrid, Odriozola hanya mencatatkan 28 penampilan untuk klub di semua kompetisi.
Dia memulai beberapa pertandingan di paruh kedua musim 2018-19 tetapi kehilangan tempatnya karena cedera dan tidak disukai Zidane.
Odriozola hanya mencatatkan lima penampilan di semua kompetisi untuk Real Madrid pada paruh pertama musim 2019-20 sebelum kemudian dipinjamkan ke Bayern Munich pada Januari 2020 hingga akhir musim.
Pemain internasional Spanyol itu kembali ke Real Madrid pada musim panas 2020 setelah menjadi bagian dari tim Bayern Munich yang memenangkan treble, meskipun ia hanya membuat lima penampilan dan sebagian besar merupakan pemain pengganti.
Musim 2020-21 yang sedang berlangsung tidak berbeda dengan perjuangan sang pemain, karena Alvaro Odriozola tampaknya telah dibekukan oleh Zidane di Real Madrid.
Baca Juga: Messi Kartu Merah dan Barcelona Gagal Juara, Koeman: Lebih Baik Diam
Bek sayap ini hanya bermain selama 57 menit (dalam satu pertandingan La Liga) sepanjang musim. Mundo Deportivo mengklaim bahwa dia akan segera keluar dari Real Madrid.
Berita Terkait
-
Breakingnews! Luka Modric Beli Saham Klub Pemain Timnas Indonesia di Eropa
-
Barcelona Kokoh di Puncak, yang Lain Makin Ketinggalan
-
Barcelona Unggul 7 Poin dari Real Madrid usai Menang Tipis atas Leganes
-
Media Belanda Bocorkan PSSI Rayu Pemain Keturunan Indonesia Eks Bayern Munich
-
Gawangnya Digelontor Tiga Gol Arsenal, Begini Pembelaan Thibaut Courtois
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Kiprah La Nyalla Mattalitti Saat Geger Geden PSSI Kini Rumahnya Digeledah KPK
-
Markas Pemain Korut U-17: Yang Tersembunyi di Balik Klub 4.25 SC?
-
Profil dan Kekayaan Abdul Halim Iskandar, Saudara Cak Imin yang Diduga Terlibat Korupsi
-
Strategi Investasi BPKH Gagal Tercapai, Kurang Rp704 Miliar dari Target di 2024
-
IHSG Masih Tunjukkan Taring dengan Menguat di Perdagangan Selasa Pagi
Terkini
-
Jemaah Haji 2025 Tak Perlu Khawatir, BRI Proaktif Sediakan Kebutuhan Banknotes
-
Sindir Willie Salim? Dulmuluk Palembang Usung Kisah Rendang Hilang Bikin Warga Terhibur
-
Berita Gembira! TPP PPPK Palembang Cair Bersamaan Pelantikan ASN!
-
Skandal PLTU: Eks GM PLN Sumbagsel Divonis, Kerugian Negara Puluhan Miliar
-
Penggeledahan Kantor Wali Kota Palembang, Benang Kusut Korupsi Pasar Cinde Mulai Terurai?