SuaraSumsel.id - Kabar pencalonan Sekjen PBSI Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo sebagai Kapolri direspons oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali.
Seperti diketahui, lewat suratnya ke DPR, Presiden Joko Widodo--Jokowi-- mengusulkan Listyo sebagai calon tunggal Kapolri menggantikan Jenderal Polisi Idham Azis yang segera memasuki masa pensiun pada 1 Februari 2021.
Saat ini Listyo Sigit menjabat sebagai Kabareskrim. Selain itu, ia juga dipilih oleh Ketua Umum PBSI, Agung Firman Sampurna, menjabat sebagai Sekjen di periode kepengurusannya 2020-2024.
Menanggapi hal itu, Zainudin mengatakan pihaknya masih menunggu. Pasalnya kepengurusan terbaru PBSI periode 2020-2024 belum dilantik oleh Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI).
"Ini kan baru diumumkan. Pengukuhan KONI juga belum, jadi Sekjen PBSI belum dilantik. Jadi, Kemenpora menunggu dulu," kata Zainudin dalam jumpa pers virtual, Rabu (13/1/2021).
Dalam prosesnya, usai menerima surat presiden, DPR RI akan menindaklanjuti dengan melakukan uji kepatutan dan kelayakan alias fit and proper test.
DPR RI setidaknya memiliki waktu 20 hari untuk menjalankan mekanisme pengambilan persetujuan calon Kapolri tersebut.
"Artinya tanggal 1 Februari 2021 akan ada kapolri baru yang akan mengemban jabatannya," ujar Ketua DPR RI Puan Maharani.
Baca Juga: Hasil Thailand Open 2021: Praveen / Melati Maju ke Babak Kedua
Berita Terkait
-
Resmi! PBSI Hapus Sistem Promosi-Degradasi Atlet Pelatnas
-
Akhirnya! Demokrat Polisikan Akun Medsos Penuding SBY Dalang Isu Ijazah Palsu Jokowi
-
Demokrat Akhirnya Polisikan Akun-akun Medsos yang Diduga Fitnah SBY Soal Isu Ijazah Jokowi
-
Serasa Magang saat Jabat Menhan, Prabowo Ungkap Alasan Boyong Menteri Jokowi ke Kabinet
-
Satu Akun Tumbang Minta Maaf, Andi Arief Tagih Pelaku Fitnah SBY Lain: Kami Tunggu
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Cek Fakta: Benarkah BNPB Buka Lowongan 2026? Waspada Link Penipuan
-
7 Fakta Mengejutkan Kepala Cabang Koperasi di Sumsel Diduga Gelapkan Rp 1,3 Miliar
-
Waspada! Era Sidak Digital Dimulai, Pegawai 107 Kelurahan Palembang Dipantau CCTV
-
7 Cara Kombinasikan Cushion dan Bedak agar Makeup Lebih Rapi Seharian
-
Pertamina Adera Field Temukan Sumur Minyak Baru, Peran Sumsel Kembali Jadi Sorotan