SuaraSumsel.id - Dinas Kesehatan Sumatera Selatan mendistribusikan vaksin COVID-19 Sinovac ke dua daerah yakni Kota Palembang dan Kabupaten Ogan Komering Ilir.
"Kegiatan distribusi mulai dilakukan hari ini untuk Kota Palembang 23.600 dosis dan dilanjutkan pada Rabu (13/1) ke Kabupaten Ogan Komering Ilir 6.400 dosis," kata Kepala Dinas Kesehatan Sumsel, Lesty Nuraini di Palembang, Selasa.
Dia menjelaskan, pendistribusian vaksin tersebut awalnya direncanakan ke tujuh kabupaten dan kota yang masuk dalam daftar daerah penerima vaksin tahap pertama dalam provinsi ini.
Tujuh daerah yang awalnya masuk dalam daftar penerima vaksin tahap pertama yakni Kota Palembang dan Prabumulih, kemudian Kabupaten Ogan Ilir, Ogan Komering Ilir, Banyuasin, Musi Banyuasin, dan Kabupaten Pali.
Baca Juga: Politisi PDI-P Ribka Tjiptaning Tolak Vaksin
Perkembangan terakhir kegiatan pendistribusian vaksin COVID-19 di provinsi dengan 17 kabupaten dan kota itu direvisi.
Berdasarkan petunjuk dari pusat kegiatan pendistribusian vaksin tahap pertama direvisi hanya untuk dua daerah yakni Kota Palembang dan Kabupaten Ogan Komering Ilir.
"Kegiatan pendistribusian vaksin tersebut dilakukan setelah memenuhi sejumlah persyaratan yang ditetapkan seperti Emergency Use Authorization (EUA), izin BPOM, dan fatwa halal MUI," ujar Lesty.
Setelah vaksin COVID-19 Sinovac itu terdistribusi dengan baik, pihaknya merencanakan kegiatan penyuntikan vaksin perdana di Kota Palembang pada 14 Januari 2021.
Sasaran penyuntikan vaksin tersebut tahap pertama di Sumsel 58.840 tenaga kesehatan, khusus untuk Kota Palembang sekitar 15 ribu tenaga kesehatan, katanya (ANTARA)
Baca Juga: Vaksinasi Covid-19 Dimulai Hari Ini, Ketua IDI Ucap Syukur Hamdallah
Berita Terkait
-
Komisi III DPR Mendadak Tunda Pembahasan Revisi KUHAP, karena Mau Bahas Revisi UU Polri?
-
Masa Sidang Terlalu Pendek, Komisi III DPR Tunda Pembahasan Revisi KUHAP
-
Waka DPR Pastikan Pembahasan Revisi KUHAP Tidak Ngebut Seperti RUU TNI: Nggak Mungkin Secepat Itu
-
Usai Kirim Surpres soal Revisi KUHAP, Pemerintah Kini Koordinasi Susun DIM
-
Demi Konten Ekstrem, 5 Fakta Aksi Berbahaya Bule Rusia Naiki KA Batu Bara
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
Terkini
-
TKA SPMB SMA 2025 Sumsel Diminta Dihapus! Ini Alasan Ombudsman
-
Deklarasi Damai PSU Empat Lawang Ricuh? Paslon HBA-Henny Dihadang Masuk
-
Kejutan Rabu Malam! Dapatkan Dana Kaget Gratis dari Aplikasi DANA 16 April 2025
-
Intip Menu Makan Bergizi Gratis Prabowo untuk Ibu Hamil dan Balita di Palembang
-
Curhat Calon Pengantin Palembang: Pilu Emas Mahal, Terpaksa Beralih ke Uang