Scroll untuk membaca artikel
Syaiful Rachman
Rabu, 06 Januari 2021 | 22:09 WIB
Ilustrasi logo Liga Italia Serie A. (ANTARA/Gilang Galiartha)

SuaraSumsel.id - Kemenangan berhasil diraih Benevento di giornata 16 Serie A Italia. Menghadapi Cagliari di Sardegna Arena, Rabu (6/1/2021), Benevento yang sempat tertinggal berhasil membalikkan keadaan dan memetik kemenangan 2-1.

Kemenangan itu membawa Benevento naik ke posisi sepuluh dengan 21 poin, sedangkan Cagliari tertahan di posisi ke-15 dengan 14 poin, demikian catatan laman resmi Liga Italia.

Cagliari mencoba menggebrak sejak awal, dan Leonardo Pavoletti mengemas gol untuk Rossoblu namun tidak disahkan wasit karena telah terlebih dahulu terjadi pelanggaran.

Benevento kemudian mendapat hadiah penalti dari wasit ketika kiper Alessio Cragno melanggar Gianluca Lapadula. Tetapi wasit kemudian berubah pikiran setelah melakukan tinjauan VAR.

Baca Juga: Pemain Lazio Mohamed Fares Banjir Pujian dari Suporter Napoli, Kenapa?

Tuan rumah memecah kebuntuan pada menit ke-20. Dari situasi tendangan sudut, bola kiriman Leonardo Pavoletti dapat disundul dengan sempurna oleh Joao Pedro.

Benevento berusaha keras mencetak gol penyama kedudukan. Di sisi lain, Cagliari juga mampu menciptakan beberapa peluang berbahaya.

Nainggolan beberapa kali memiliki peluang melalui sepakannya dari tepi kotak penalti, dan Cagliari terlihat nyaman mengendalikan permainan.

Tetapi situasi itu berubah pada menit ke-41 ketika Pasquale Schiattarella mengirim umpan silang yang disambut sepakan voli Marco Sau.

Benevento kemudian membalikkan keadaan saat Roberto Insigne mengirim umpan silang, yang kali ini disambut tandukan Alessandro Tuia untuk membawa tim tamu memimpin.

Baca Juga: Klasemen Liga Italia Pekan ke-15: AC Milan Masih Memimpin

Pelatih Cagliari Eusebio Di Francesco memasukkan Riccardo Sottil saat turun minum, dan mantan pemain Fiorentina itu telihat berbahaya saat ia melepaskan tembakan dari tepi kotak penalti yang terdefleksi Montipo.

Load More