SuaraSumsel.id - Saat ditemui di kediamannya beberapa hari lalu, Nikita Mirzani sempat bawa-bawa nama Dian Sastrowardoyo di tengah perseteruannya dengan Habib Rizieq Shihab. Namun nama Dian Sastro hanya dijadikan perumpamaan jika dirinya tidak tinggal diam jika dihina.
Nikita juga tak menyangka banyak masyarakat yang mendukungnya di tengah perseteruannya dengan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) itu. Hal itu menanggapi kiriman karangan bunga di kediamannya.
"Sumpah ini tuh di luar ekspektasi," kata Nikita Mirzani di Jakarta.
Niki, sapaan akrabnya, mengaku tak pernah berniat mencari masalah hingga membuat heboh masyarakat Indonesia. Dia bilang, semua yang diilakukan spontan tanpa direncanakan.
Baca Juga: Berseteru dengan Rizieq Shihab, Nikita Mirzani Sebut Nama Dian Sastro
"Gue tuh nggak ada kepikiran bikin sesuatu yang menjadi besar buah bibir atau perbincangan masyarakat Indonesia apa yang gue lakukan itu semua adalah spontan," ujarnya.
Kendati begitu, janda tiga anak ini menyadari profesinya sebagai publik figur. Dikenal kontroversial, segala sesuatu yang keluar dari mulutnya bakal heboh.
"Ya kalian tahu gue kadang suka ngelucu sendiri, gila sendiri, kadang marah sendiri, itu apa adanya gue. Kalau jadi besar, itu bukan bonus ya memang gue udah tahu konsekuensi. Meski dicap sebagai artis kontroversial, rupanya masih banyak yang peduli terhadap keselamatannya. Hal itu membuat bintang film Comic 8 ini terharu.
"Mungkin kalau gue seperti Dian Sastro yang adem ayem nggak bakal jadi begini. Karena nama gue Nikita Mirzani terkenal huru-hara, jadi apa aja, gue bersin juga kalau di waktu dan tempat yang salah gue bakal jadi perbincangan gue yakin," ujarnya.
"Jadi ya balik lagi sih sebetulnya, gue terima kasih buat orang yang dukung gue, terima kasih banyak karena gue nggak tau sampai sebegitu baiknya kalian sama gue," sambung mantan istri Dipo Latief itu.
Baca Juga: Ribut dengan Rizieq, Nikita Berharap Kayak Dian Sastro: Enggak Bakal Begini
Konsekuensi ketika jadi artis kontroversi seperti apa," ucapnya.
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Murah Tipe SUV Mei 2025: Harga Setara Motor, Pajak Murah, Perawatan Mudah
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
Pilihan
-
PSSI Bongkar Alasan Tak Panggil Elkan Baggott meski Sudah Sampai di Bali
-
Kurator Didesak Penuhi Hak Karyawan PT Sritex, Tagihan Pembayaran Capai Rp 337 Miliar
-
Menelisik Kinerja Emiten Kongsian Aguan dan Salim
-
Mudah Ditebak, Ini Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs China
-
Muhammadiyah dan BSI Rujuk?
Terkini
-
Promo Indomaret! Sunlight, Garnier, hingga Hello Panda Turun Drastis Minggu Ini
-
Pengusaha Perempuan di Palembang Tertipu Advokat Gadungan, Uang Raib Hampir Rp1 Miliar
-
Promo Minuman Alfamart: Teh, Jahe, Es Tarik, dan Boba Taro Harga Miring!
-
Bukan Ikan Tongkol! Dinkes PALI Ungkap Penyebab Keracunan Massal Setelah Santap MBG
-
Bukan Ditolong! Truk Bawa Sembako Kecelakaan di Banyuasin Malah Dijarah, Sopir Kabur